Cerita Artis
KRISDAYANTI Habiskan Waktu dengan Aurel dan Atta, Nikmati Bakmi di Tempat Makan Sederhana
Krisdayanti makan bakmi bareng Aurel Hermansyah di tempat sederhana. Ia turut menceritakan kondisi cucunya yang berada di kandungan Aurel.
TRIBUN-MEDAN.com - Krisdayanti makan bakmi bareng Aurel Hermansyah di tempat sederhana.
Ia turut menceritakan kondisi cucunya yang berada di kandungan Aurel.
Sejak momen pernikahan hingga kehamilan, Aurel Hermansyah tampak semakin lengket dengan ibu kandungnya, Krisdayanti.
Mereka kerap mengunjungi rumah satu sama lain.
Belum lama ini Aurel Hermansyah dan Krisdyanti tampak menikmati waktu bersama seperti dilansir dari Tribun Style, Minggu (05/09/2021).
Keduanya makan bakmi di tempat yang sederhana.
Atta Halilintar pun ikut dalam momen tersebut.
Mereka duduk di kursi plastik.
Aurel mengenakan atasan bernuansa kotak-kotak yang dipadukan dengan hijab berwarna hitam.
Sementara itu, Krisdayanti tampil rapi mengenakan kemeja putih dan rok berwarna soft pink.
"Makan bakmi Gondangdia yang legend, di bawah relling kereta api deket Gambir," tulis Krisdayanti seperti dikutip dari Instagram, Minggu 5 September 2021.
Dalam postingannya, Krisdayanti turut menceritakan perkembangan kondisi cucunya.
Ia bersyukur bayi yang dikandung Aurel dalam keadaan sehat.
Istri Raul Lemos itu juga membeberkan berat cucunya saat ini.
Krisdayanti pun berharap Aurel dan cucunya selalu diberi kesehatan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/krisdayanti-makan-bakmi-bareng-aurel-dan-atta-halilintar-di-tempat-sederhana.jpg)