TRIBUNWIKI

4 Rekomendasi Museum di Medan yang Wajib Dikunjungi Mahasiswa Untuk Belajar Sejarah

Menyambangi museum bersama keluarga maupun teman juga menambah wawasan dan edukasi seputar sejarah.

Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN MEDAN/M ANIL
MUSEUM Uang Sumatera yang berada di Gedung Juang 45 Kota Medan, Jalan Pemuda, Kota Medan, Sumatera Utara. 

4 Rekomendasi Museum di Medan yang Wajib Dikunjungi Mahasiswa Untuk Belajar Sejarah

TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN- Museum kian digemari oleh masyarakat Medan.

Sebab selain sebagai destinasi wisata, menyambangi museum bersama keluarga maupun teman juga menambah wawasan dan edukasi seputar sejarah.

Untuk belajar sejarah dengan cara yang menyenangkan, Kamu wajib menyambangi 4 rekomendasi museum di Medan ini,

1. Museum Situs Kota Cina

Akademisi Unimed Ichwan Azhari memandu rombongan anggota Komisi X DPR RI di Situs Kota Cina, Rabu (9/9/2015).
Akademisi Unimed Ichwan Azhari memandu rombongan anggota Komisi X DPR RI di Situs Kota Cina, Rabu (9/9/2015). (Tribun Medan/Abul Muamar)

Dibangun pada tahun 2008 oleh dosen jurusan sejarah Universitas Negeri Medan (UNIMED) Ichwan Azhari, museum ini menjadi saksi bisu pelabuhan niaga internasional, tempat berlabuhnya kapal yang berasal dari Persia, Hindia, hingga Tiongkok. 

Museum ini, berada di Jalan Kota Cina Nomor 65 Kelurahan Payah Pasir, Kecamatan Medan Marelan Sumatera Utara.

Banyak benda bersejarah yang bisa kamu lihat, sekaligus menambah referensi pengetahun sejarah di kota Medan.

Dalam buku 1000 tahun Jejak Peradaban Situs Kota Cina dalam puisi yang menggeram dari yang terpendam, Ichwan menuliskan, bahwa situs kota Cina Marelan menyimpan jejak kaca kuno asal Timur Tengah, Tembikar dari India  Selatan, emas, prasasti-prasasti Budha dan Hindu, tulang berulang hewan kuno, porselen kuno asal Tiongkok dari Dinasti Ming, arca mini dan masih banyak lagi.

Jika ingin menyambangi museum ini kamu cukup merogoh kocek Rp 12.000/orang untuk Dewasa, Rp 10.000 untuk mahasiswa dan Rp 7000 untuk pelajar SMP dan SMA. Khusus TK dan SD cukup membayar Rp 3000/orang.

Museum ini hanua dibuka pada hari Sabtu dan Minggu mulai pukul 09.00 hingga 17.00 WIB. Info lebih lanjut dapat dilihat di instagramnya @museumsituscottacinna

Baca juga: Penjelasan Satpol PP Medan Terkait Video Viral Dobrak Rumah Bos Kardopa Grup, Sebut Tertibkan Prokes

2. Museum Negeri Provinsi Sumatera Utara

MUSEUM Negeri Provinsi Sumatera Utara atau museum Gedung Arca yang berlokasi di Jalan HM Joni, Kota Medan, Sumatera Utara.
MUSEUM Negeri Provinsi Sumatera Utara atau museum Gedung Arca yang berlokasi di Jalan HM Joni, Kota Medan, Sumatera Utara. (TRIBUN MEDAN/M ANIL)

Museum yang lebih dikenal dengan museum Gedung Arca ini beralamat di Jalan HM Joni Nonor 51 Kecamatam Medan Kota Sumatera Utara ini, menyimpan berbagai koleksi benda peninggalan peradaban manusia dari masa prasejarah. 

Museum ini, selesai dibangun pada tanggal 19 April 1982 oleh Menteri  Pendidikan dan Kebudayaan bernama Daoed Joesoef.

Saat ini, museum yang terdiri dari dua lantai ini, sudah memiliki kurang lebih 7000 koleksi benda peninggalan sejarah.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved