Breaking News

Direktur Lalu-Lintas Polda Sumut Menduga Kecelakaan Bus Barumun Akibat Pecah Ban

Informasi yang saya terima, awalnya Bus datang dari gerbang Seirampah tujuan gerbang lubuk pakam. Setelah mendekati TKP tiba-tiba Bus pecah ban

Tribun Medan / Indra Gunawan Sipahutar
Pihak tol menarik bus Barumun yang jatuh ke jurang kawasan jalur tol Tebing Tinggi Medan Desa Tanah Raja Kecamatan Seirampah Kabupaten Serdangbedagai Selasa, (29/5/2018). 

Laporan wartawan Tribun Medan / M Fadli

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN-Bus Barumun jurusan Medan-Pasir Pengaraian (Riau) dikabarkan mengalami kecelakaan, Selasa (29/5/2018) pagi.

Bus Keluar dari jalur tol Medan-Tebingtinggi, Sumatera Utara, dan terperosok hingga mengalami kerusakan yang cukup parah.

Tribun Medan mencoba mengkonfirmasi terkait kejadian tersebut kepada Dir Lantas Polda Sumut, Kombes Agus Susanto mengatakan, pada hari ini selasa (29/5/2018) sekitar pukul 06.30 WIB, di ruas jalan tol JMKT KM 64.400 jalur "B" telah terjadi laka lantas tunggal satu unit Bus Barumun dengan nomot BB 7026 KA.

"Informasi yang saya terima, awalnya Bus datang dari gerbang Seirampah tujuan gerbang lubuk pakam. Setelah mendekati TKP tiba-tiba BUS pecah ban sehingga supir tidak dapat mengendalikan kendaraannya hingga bus terperosok masuk ke parit pinggir jalan tol," ujarnya melalui WhatsApp.

Baca: BREAKING NEWS: Korban Bus Barumun, Rumadi: Bus Terguling-guling, Penumpang Tertindih dan Terantuk

Informasi yang dikumpulkan di rumah sakit ada satu orang penumpang yang tewas dalam kejadian ini yakni Hamdani Harahap (45) warga Gunung Tua. Sementara itu 10 orang penumpang lainnya di larikan ke rumah sakit Trianda Desa Pasar Bengkel Kecamatan Perbaungan.

Dari data yang dihimpun 10 orang penumpang yang mendapat perawatan intensif di Rumah Sakit Trianda yakni:

1. Purida (50)
2. M Syahrin (60).
3. Torkis Martua (31).
4. Herlin Harahap (43)
5. Iqbal Syafaat (28).
6. Erwinsyah (42).
7. Bone Fasia (45).
8. Yeni (33).
9. Putra Asnandar (36).
10. Rumadi Wijaya (43).

 (cr3/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved