Kenaikan BBM
Angkutan Pedesaan Harus Gunakan BBM Subsidi
Wakil Ketua DPC Organda Deliserdang, Wagino mengatakan apabila harga Bahan Bakar Minyak (BBM) tetap naik
Penulis: Indra Gunawan |
TRIBUN-MEDAN.com, LUBUK PAKAM - Wakil Ketua DPC Organda Deliserdang, Wagino mengatakan apabila harga Bahan Bakar Minyak (BBM) tetap naik, pemerintah harus tetap memikirkan angkutan pedesaan dengan memberi mereka BBM bersubsidi. "Dengan begitu, angkutan pedesaan tetap bisa beroperasi walaupun kondisinya memprihatinkan," kata Wagino.
Dikatakan Wagino, selain BBM bersubsidi menjadi perhatian pemerintah untuk angkutan pedesaan, pemerintah juga harus memperhatikan sepeda motor yang merajalela dijalanan. "Kehadiran sepeda motor ini jelas mematikan operasi angkutan pedesaan," ujarnya.
Masih dikatakan Wagino, pemerintah juga harus membuat peraturan khusus tentang pengambilan sepeda motor. "Untuk mengambil sepeda motor, DP nya harus 40 persen dari harga sepeda motor," ujarnya seraya mengatakan dengan begitu, angkutan pedesaan tidak membeku dengan kehadiran sepeda motor yang kian mudah didapatkan. (dra/tribun-medan.com)