Musrenbang
Gerakan Penanaman Pohon Tetap Dilaksanakan
Wali Kota Pematangsiantar, Hulman Sitorus SE mengingatkan kepada seluruh instansi di jajarannya agar tetap
TRIBUN-MEDAN.com, PEMATANGSIANTAR - Wali Kota Pematangsiantar, Hulman Sitorus SE mengingatkan kepada seluruh instansi di jajarannya agar tetap melaksanakan penanaman pohon.
Pohon dinilai sangat membantu dalam pelestarian lingkungan di pusat kota. “Untuk gerakan penanaman pohon agar terus dilakukan sehingga Kota Pematangsiantar tetap hijau, semua parit dan drainase tidak ada lagi yang tumpat,” kata Hulman pada pembukaan Orientasi Musyarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan dan Kelurahan Tahun 2012 di Ruang Data Pemko Pematangsiantar, Kamis (12/1).
Khusus bagi pasar, Wali Kota juga meminta kepada dinas terkait agar terus ditata, dan kebersihannya juga tetap dijaga. “Masih banyak memang prioritas pembangunan yang akan kita laksanakan, jadi semua jajaran harus dapat melaksanakan perencanaan pembangunan dengan sebaik–baiknya,” kata Hulman. (afr/tribun-medan.com)