Kualifikasi Piala Dunia 2026
Murkanya Patrick Kluivert, Timnas Indonesia Dikalahkan Arab, Garuda Makin Sulit Lolos ke Piala Dunia
Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert murka atas kekalahan Timnas Indonesia atas Arab Saudi.
TRIBUN-MEDAN.com - Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert murka atas kekalahan Timnas Indonesia atas Arab Saudi.
Tim Merah Putih kalah melawan Arab Saudi di Putaran 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion King Abdullah Sports, Jeddah, Kamis (9/10/2025) dini hari WIB.
Kekalahan ini membuat langkah Indonesia semakin sulit lolos ke Piala Dunia 2026.
Indonesia akan menghadapi lawan yang lebih berat yakni Irak pada 12 Oktober nanti.
Saat melawan Arab Saudi, timnas Indonesia menyerah dengan skor tipis 2-3.
Tiga gol Arab Saudi dicetak oleh Waheb Saleh (17'), Firas Al-Buraikan (36-Pen, 62').
Baca juga: Kronologi Awal KKB Papua Tembak Mati Pekerja Proyek di Intan Jaya,Insiden Penembakan saat Ukur Jalan
Di sisi lain, dua gol timnas Indonesia diborong oleh Kevin Diks tendangan lewat penalti pada menit ketujuh dan 88.
Usai laga, pelatih timnas Indonesia, Patrick Kluivert tak bisa menyembunyikan rasa kecewanya.
Pelatih asal Belanda itu menilai gawang Maarten Paes terlalu banyak kebobolan gol mudah.
Dalam hal ini, Patrick Kuivert menyalahkan Maarten Paes sebagai pertahanan tetapi skuad Garuda secara keseluruhan.
Perlu diketahui, gol ketiga Arab Saudi tercipta dari kesalahan para pemain timnas Indonesia.
Baca juga: Kronologi Awal KKB Papua Tembak Mati Pekerja Proyek di Intan Jaya,Insiden Penembakan saat Ukur Jalan
Baca juga: Berlaku Resmi Mulai Oktober Harga BBM Nonsubsidi Terbaru, Pertamina Dex dan Dexlite Naik, Pertamax?
Gol pertama tim tuan rumah merupakan akibat dari kesalahan Marc Klok yang gagal melakukan sapuan sempurna.
Gol kedua Arab Saudi terjadi karena pelanggaran Yakob Sayuri pemain kepada lawan sehingga membuahkan hadiah penalti.
Yakob Sayuri gagal menempel lawan pada momen terciptanya gol ketiga.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/INSTRUKSI-Pelatih-Kepala-Tim-Nasional-Indonesia-Patrick.jpg)