Breaking News

Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pesan Penting Patrick Kluivert pada Jay Idzes Cs Jelang Indonesia Lawan Arab dan Irak

Timnas Indonesia akan melakoni laga penting menghadapi Arab Saudi dan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Editor: Salomo Tarigan
DOK Tribun Solo/Muhammad Nursina
PELATIH TIMNAS INDONESIA - Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert . Indonesia akan menghadapi Arab Saudi dan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. 

TRIBUN-MEDAN.com - Timnas Indonesia akan melakoni laga penting menghadapi Arab Saudi dan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Agar bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Indonesia harus lolos sebagai pemuncak klasemen Grup B.

Tak ada cara lain, skuad Garuda harus menang melawan kedua tim.

JAY IDZES - Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes
JAY IDZES - Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes ((Instagram/Jay Idzes)

Jelang laga hidup mati ini,  pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert menyampaikan pesan kepada anak asuhnya agar bisa melawatkan laga dengan kemenangan.

Kluivert berpesan agar Jay Idzes dkk tetap menjaga energi dan semangat.

Tim Merah Putih dijadwalkan menjalani laga perdana melawan Arab Saudi di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, 9 Oktober 2025.

Kemudian skuad Garuda kontra Irak di stadion yang sama pada 12 Oktober 2025.

Petandingan ini menjadi laga penting buat Timnas Indonesia yang ingin lolos ke Piala Dunia 2026.

Untuk itu, Timnas Indonesia pun menjalani persiapan dengan maksimal.

Bahkan PSSI menggelar uji coba melawan Taiwan dan Lebanon sebagai persiapan menuju Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Tim Merah Putih dalam laga uji coba yang berlangsung awal September lalu meraih kemenangan 6-0 atas Taiwan dan imbang 0-0 kontra Lebanon.

Sebenarnya dalam laga uji coba ini, Timnas Indonesia awalnya dijadwalkan melawan Kuwait.

Akan tetapi, Kuwait tiba-tiba mundur dan akhirnya PSSI mengganti uji coba dengan kontra Taiwan.

Walaupun gagal menghadapi Kuwait, Jay Idzes dan kawan-kawan bisa menjalani uji coba melawan Lebanon yang dirasa memiliki gaya permainan mirip Arab Saudi dan Irak.

Timnas Indonesia memang hanya menahan imbang Lebanon, tetapi mereka mendapat pelajaran berharga.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved