Liga Inggris 2025
Manchester City vs Man United, Duel Panas Liga Inggris Dihantui Badai Cedera Pemain
Jadwal Liga Inggris akhir pekan ini menyajikan laga panas Manchester City vs Manchester United.
TRIBUN-MEDAN.com - Jadwal Liga Inggris akhir pekan ini menyajikan laga panas Manchester City vs Manchester United.
Laga bergengsi, Derby Manchester dijadwalkan digelar pada Minggu (14/9/2025) malam WIB.
Anak asuk Pep Guardiola akan bertindak sebagai tuan rumah menjamu Man United di Stadion Etihad.
Baik Manchester City maupun Manchester United sama-sama dihantui masalah cedera setelah jeda internasional September.
Duel panas ini menjadi krusial bagi kedua tim yang sama-sama memulai musim Liga Inggris dengan lambat.
City bahkan datang dengan kondisi kurang meyakinkan usai menelan dua kekalahan beruntun dari Tottenham (0-2) dan Brighton (1-2).
Pep Guardiola jelas berharap jeda internasional bisa dimanfaatkan untuk meracik strategi baru.
Namun, rencananya terganggu karena badai cedera yang melanda timnya.
Setidaknya 13 pemain City berpotensi absen di derby.
Mereka adalah Omar Marmoush, Rayan Cherki, Phil Foden, Savinho, Mateo Kovacic, Kalvin Phillips, John Stones, Abdukodir Khusanov, Josko Gvardiol, Nico O’Reilly, Rico Lewis, Marcus Bettinelli, dan Rayan Ait-Nouri.
Omar Marmoush menjadi korban terbaru.
Penyerang Mesir itu mengalami cedera ligamen lutut saat membela negaranya melawan Burkina Faso di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Meski sempat melanjutkan permainan, Marmoush akhirnya ditarik keluar. City kemudian mengonfirmasi bahwa ia takkan tampil di derby dan segera menjalani pemeriksaan lanjutan di Manchester.
"Hasil awal pemindaian yang dilakukan di Mesir menunjukkan bahwa ia tidak akan tersedia untuk derby Manchester pada hari Minggu, dan ia sekarang akan kembali ke Manchester untuk pemeriksaan lebih lanjut dan memulai rehabilitasi. Semua orang di City mendoakan kesembuhan Omar," tulis keterangan City dalam laman resminya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Haaland-vs-Martinez.jpg)