Liga Ingris
5 Klub Liga Inggris Paling Jor-joran di Bursa Transfer Musim Panas, Liverpool Pecah Rekor 2 Kali
Di bursa transfer musim panas 2025, klub-klub asal Tanah Raja Charles itu banyak mendatangkan pemain dengan biaya fantastis.
TRIBUN-MEDAN.com - Klub Liga Inggris lagi-lagi menjadi kompetisi yang paling royal dalam urusan belanja pemain. Bursa transfer musim panas 2025 resmi ditutup per 1 September.
Di bursa transfer musim panas 2025, klub-klub asal Tanah Raja Charles itu banyak mendatangkan pemain dengan biaya fantastis.
Dikutip dari BBC Sport, Liga Inggris memecahkan rekor transfer sepanjang sejarah kompetisi itu berdiri.
Tercatat, kompetisi yang dikenal sebagai Premier League itu telah menggelontorkan dana sekitar 3 miliar poundsterling (Rp66,5 triliun) untuk belanja pemain.
Bahkan jumlah tersebut melebihi pengeluaran transfer klub-klub dari Serie A (Italia), La Liga (Spanyol), Bundesliga (Jerman), dan Ligue 1 (Prancis).
Baca juga: PREDIKSI Line-up Timnas U-23 Indonesia Vs Laos, Dion Markx Bisa Geser Posisi Ferarri
Dari pengeluaran sebesar 3 miliar poundsterling itu, ada lima klub Inggris yang paling boros di musim panas ini. Berikut daftarnya dilansir dari Transfermarkt, Selasa (2/9/2025).
5. Manchester United
Usai finis di peringkat ke-15 pada musim 2024-2025, Man Unitedmemutuskan mereformasi skuadnya dengan belanja pemain baru.
Di musim panas 2025, The Red Devils membelanjakan sekitar 250,7 juta euro (Rp4,8 triliun) untuk mendatangkan lima pemain.
Dari lima pemain itu, tiga di antaranya didatangkan dengan biaya di atas Rp1 triliun, yakni Benjamin Sesko dari RB Leipzig, Bryan Mbeumo dari Brentford, dan Matheus Cunha dari Wolverhampton Wanderers.
Baca juga: JADWAL FIFA Matchday September Negara ASEAN, Thailand, Malaysia dan Indonesia Siap, Vietnam Absen
4. Newcastle United
Newcastle United yang dimiliki oleh PIF juga memanfaatkan musim panas 2025 untuk mendatangkan amunisi baru untuk bersaing di musim 2025-2026.
Di musim panas 2025, The Magpies telah membelanjakan uang sebesar 288,85 juta euro (Rp5,5 triliun) untuk mendatangkan enam pemain.
Sama seperti Man United, tiga dari enam pemain itu memakan biaya transfer di atas Rp1 triliun, yakni Nick Woltemade dari Stuttgart, Anthony Elanga dari Nottingham Forest, dan Yoanne Wissa dari Brentford.
Baca juga: KEJANGGALAN Sosok Driver Ojol yang Temui Wapres Gibran, Josafat Curigai Jadi Boneka Saja
3. Arsenal
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Wirtz-Gakpo-liverpool.jpg)