Berita Viral
Viral Warga Temukan Ular Viper di Demak, Ada 8 Ekor Warnanya Hijau Cerah
Warga Perumahan Griya Sakinah, Kecamatan Mranggen, Kabupaten Demak menemukan ular viper sebanyak 8 ekor.
Penulis: Array A Argus | Editor: Array A Argus
Ular ini memakan berbagai hewan kecil seperti tikus, kodok, dan kadal, dan menggunakan sensor panas untuk mendeteksi mangsa berdarah panas.
Baca juga: Harga Emas Antam 11 November 2025 Meroket Rp 53.000 per Gram
Racunnya termasuk hemotoksik, yang berpengaruh pada sistem peredaran darah dan jaringan tubuh.
Spesies ini menjadi perhatian karena warna unik dan endemiknya, namun juga memiliki potensi bahaya karena bisanya.
Trimeresurus insularis berperan penting dalam menjaga keseimbangan ekosistem dengan mengendalikan populasi hama kecil.
Secara budaya, ular ini juga dianggap makhluk keramat di beberapa daerah, dan telah menjadi objek konservasi penting karena habitatnya yang terbatas dan ancaman dari perburuan serta perdagangan ilegal.
Baca juga: Fakta Unik Menara Saidah Bergaya Romawi yang Sering Viral di Medsos
Racun Mematikan
Ular viper pohon ini memiliki bisa yang cukup mematikan.
Dalam Journal of Proteome Research disebutkan, bahwa komposisi racun ular ini cukup kompleks, terdiri dari 48 jenis protein dari 14 keluarga toksin utama, seperti metalloproteinase, phospholipase A₂, dan serine protease.
Meskipun terdapat variasi warna tubuh antarpopulasi, struktur molekuler racun tetap menunjukkan konsistensi yang tinggi, menandakan bahwa aspek toksikologis spesies ini cenderung stabil secara evolusioner.
Di Indonesia, belum tersedia antivenom spesifik untuk T. insularis.
Baca juga: SOSOK Pratu Saifhonna Fahdil, Anggota TNI Pencuri Kotak Infaq Ngaku Kehabisan Ongkos ke Aceh
Penanganan pasien umumnya mengandalkan antivenom multivalen seperti Biosave, yang efektivitasnya terhadap spesies ini masih tergolong rendah.
Namun di Thailand, mereka memiliki antovenom yang dinamai Green Pit Viper Antivenom (GPVAV).
GPVAV diyakini mampu menetralisasi racun T insularis hingga 80 kali lebih efektif dibandingkan produk dalam negeri.(ray/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/viper-pohon-atau-Trimeresurus-insularis.jpg)