Berita Viral
LAKA MAUT di Tol Pemalang, Bus Rombongan Wisata Terguling, 4 Meninggal dan Belasan Luka-luka
Kecelakaan maut kembali terjadi di ruas Tol Pemalang–Batang, Jawa Tengah, Sabtu (25/10/2025) pagi.
TRIBUN-MEDAN.com - Kecelakaan maut kembali terjadi di ruas Tol Pemalang–Batang, Jawa Tengah, Sabtu (25/10/2025) pagi.
Insiden kali ini melibatkan rombongan wisata dari Kelurahan Bendan Ngisor, Kecamatan Gajah Mungkur, Kota Semarang. Rombongan ini berencana hendak piknik ke Guci, Tegal.
Dari informasi yang beredar, empat orang dilaporkan meninggal dunia, dan belasan lainnya luka-luka.
Dikutip dari Tribunjateng, bus wisata bernomor polisi DK 9296 AH terguling di Offramp Simpang Susun (SS) Pemalang Jalur B, setelah diduga mengalami rem blong saat hendak keluar gerbang tol.
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 08.25 WIB, dengan kondisi cuaca cerah dan arus lalu lintas landai.
Berdasarkan laporan dari pengelola jalan tol PT Pemalang Batang Toll Road (PBTR), bus medium berpenumpang itu melaju dari arah Semarang menuju Guci, Kabupaten Tegal, dengan kecepatan sekitar 70 kilometer per jam.
"Saat melewati tikungan kiri menanjak di jalur keluar tol Pemalang, kendaraan tiba-tiba mengalami gangguan pada sistem pengereman," kata Manager Teknik dan Operasi PBTR, Yulian Fundra Kurnianto saat dihubungi tribunjateng.com, Sabtu.
"Sopir diduga tidak mampu mengendalikan laju bus, sehingga menabrak guardrail dan akhirnya terguling di area ROW (Right of Way) dengan posisi menghadap ke selatan," sambungnya.
Yulian menjelaskan bahwa kondisi jalan di lokasi kejadian dalam keadaan baik dan tidak ditemukan adanya lubang atau kerusakan pada perkerasan beton.
"Secara teknis, kondisi jalan tidak bermasalah. Kecelakaan ini murni disebabkan oleh faktor kendaraan, yaitu bus mengalami rem blong," terangnya.
Akibat kejadian tersebut, bus mengalami kerusakan berat, dan sejumlah penumpang dilaporkan menjadi korban luka.
Para korban langsung dievakuasi ke RSU Siaga Medika dan RSI Al Ikhlas Pemalang untuk mendapatkan perawatan medis. Sementara kendaraan rencananya akan dievakuasi ke Gerbang Tol Pemalang.
Empat Meninggal
Kasatlantas Polres Pemalang AKP Arief Wiranto mengatakan, laporan sementara ada empat penumpang yang meninggal dunia.
"Total ada 4 orang korban jiwa dalam kejadian ini," kata AKP Arief saat ditemui Tribunjateng.com, di RSU Siaga Medika.
Korban yang meninggal dunia berjenis kelamin tiga perempuan, dan satu laki-laki.
| Menkeu Purbaya Tanggapi Mobil Bawa Uang Rp 4,6 Miliar Terbakar: Tanggung Jawab Bank |
|
|---|
| ALASAN Deni Pakai Jilbab Padahal Pria, Nangis Dijuluki Sister Hong Lombok, Hidup Pilu Sejak Kecil |
|
|---|
| IRJEN Aryanto Sutadi Sentil Roy Suryo yang Terus Potong Pembicaraan: Kita Tuh Negara yang Beradab |
|
|---|
| CUMA Punya Sandal, Siswi SMP di Riau Pilu Usai Dipotong Guru, Curhat Iri Temannya Dapat Bantuan |
|
|---|
| INI ALASAN Dokter Sarah Wanda Nainggolan Laporkan Suci Feblika Silaban ke Polda Sumut |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/laka-maut-di-Tol-Pemalang-Batang.jpg)