Berita Papua

Pemicu Penembakan di Dogiyai Papua Tengah, 1 Orang Tewas Diduga Ditembak Polisi, 3 Orang Terluka

Ketegangan warga dengan aparat terjadi di Kabupaten Dogiyai, Papua Tengah. Situasi memanas setelah seorang warga sipil tewas tertembak

Editor: Salomo Tarigan
Gragis/tribunsumsel
Ilustrasi/PENEMBAKAN - Sorang warga Dogiyai, Papua Tengah tewas diduga ditembak oknum polisi. 

Ringkasan Berita:Pemicu Penembakan di Dogiyai, Papua Tengah
 
  • Keni Dumupa (21) tewas diduga terkena tembakan dari oknum Polisi

  • Sementara tiga korban lainnya terluka: Yustinus Iyai (44), terkena peluru di betis Oya Waine (22), terluka di bahu

  • Deserius Kotouki, luka tembak di kaki kanan

  • Awal ketegangan antara warga dan aparat, Pemicu polisi bermotor melintas berkecepatan tinggi

 

TRIBUN-MEDAN - Ketegangan warga dengan aparat terjadi di Kabupaten Dogiyai, Papua Tengah.

Situasi memanas setelah seorang warga sipil tewas tertembak.

Seorang warga, Keni Dumupa (21) tewas diduga terkena tembakan dari oknum Polisi pada Senin (20/10/2025).

Keni Dumupa menderita luka tembak di dada kanan.

Warga mendesak Kapolres Dogiyai mengungkap kasus penembakan tersebut.


Jenazah Keni dibawa ke rumah duka dan dimakamkan di Kampung Mauwa, Selasa (21/10/2025) siang.

 

Sementara tiga korban lainnya terluka:

Yustinus Iyai (44), terkena peluru di betis

Oya Waine (22), terluka di bahu

Deserius Kotouki, luka tembak di kaki kanan
 

Informasi dikutip dari Tribunpapuatengah.com, Rabu (22/10/2025) peristiwa itu terjadi sekitar pukul 11.00 WIT di kawasan Pasar Moanemani.


Awalnya dua anggota polisi melintas di tengah keramaian pasar dengan sepeda motor berkecepatan tinggi.

Hal ini memicu kemarahan sejumlah pemuda setempat.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved