Berita Nasional
Beredar Kabar Prabowo Pergi Kunjungi Israel, Langsung Dibantah Menlu, Ini Agenda Usai Hadiri KTT
Pernyataan tersebut disampaikan untuk menanggapi laporan The Times of Israel, media asal Israel
Presiden RI Prabowo Subianto menyaksikan penandatanganan dokumen kesepakatan perdamaian di Gaza dalam momen Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Perdamaian Sharm El-Sheikh di Kairo, Mesir, Senin (13/10/2025).
Berdasarkan tayangan YouTube Kompas TV, tampak Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump, Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan, Presiden Mesir Abdel Fattah El-Sisi, dan Emir Qatar Syekh Tamim bin Hamad Al Thani menandatangani dokumen.
Di belakang mereka, tampak sejumlah pimpinan negara lain duduk menyaksikan, salah satunya adalah Prabowo. Prabowo terlihat duduk di samping Presiden Prancis Emmanuel Macron.
Trump mengatakan, pemimpin negara yang duduk di belakangnya adalah orang-orang yang sangat membantu dalam proses perdamaian di Gaza.
Dia menyebut mereka semua sebagai pemimpin besar, berkuasa, dan kaya.
"Saya hanya ingin memberitahu, orang-orang di belakang saya dan beberapa orang di ruangan ini sangat membantu. Tapi orang-orang di belakang saya adalah para pemimpin terbesar, paling berkuasa, paling kaya, terus terang saja," ujar Trump.
"Kadang-kadang tidak dianggap sopan secara politik untuk mengatakannya, tapi saya akan tetap mengatakan: Mereka adalah yang terkaya di dunia, yang pernah ada di dunia," sambungnya.
Menurut Trump, semua pemimpin negara yang hadir dalam KTT Perdamaian Gaza ini sangat peduli kepada negaranya masing-masing.
Maka dari itu, kesepakatan perdamaian Gaza juga bisa tercapai karena mereka bersatu dalam menata kembali Gaza.
"Situasinya sudah sampai pada titik yang benar-benar gila. Dan ketika mereka akhirnya berkumpul dan kami mulai berbicara, menurut saya semuanya berjalan dengan lancar. Berjalan sangat lancar. Itu sangat membantu. Bahkan begitu lancarnya sampai tidak ada yang percaya, bahwa kita duduk di sini dan semuanya sudah disahkan dan diselesaikan. Dan semua orang senang dengan ini. Semua orang senang," imbuh Trump.
Trump Sapa Prabowo sebagai Pria Tangguh
Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menyapa Presiden RI Prabowo Subianto sebagai pria tangguh dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Perdamaian soal Gaza di Sharm El-Sheikh di Kairo, Mesir, Senin (13/10/2025).
Momen itu terjadi saat Trump menyalami satu per satu pimpinan negara yang hadir dalam KTT yang menyepakati perdamaian Gaza tersebut.
Berdasarkan tayangan YouTube Kompas TV, ketika tiba giliran Prabowo, Trump tampak membentangkan tangannya seolah ingin memeluk. Di situlah Trump menyapa Prabowo sebagai sosok pria tangguh.
"I see tough man right here (saya melihat pria tangguh di sini)," ujar Trump.
Prabowo, yang tampak mengenakan setelan jas abu-abu dan peci hitam, terlihat maju dan langsung menyalami Donald Trump.
| Komjen Eddy Hartono Sebut Pelaku Ledakan Bom di SMAN 72 Jakarta Terafiliasi True Crime Community |
|
|---|
| Amnesty Internasional Desak Batalkan RKUHAP yang Disahkan DPR, Minim Transparansi Partisipasi Publik |
|
|---|
| SAH! DPR RI Setujui RKUHAP Menjadi Undang-Undang, Berikut 14 Poin Substansinya |
|
|---|
| Rendahkan Profesi Ahli Gizi, Wakil Ketua DPR RI Cucun Tuding Anak Muda Arogan: Masih Sebatas Wacana |
|
|---|
| SOSOK dan Harta Kekayaan Rospita Vici Paulyn, Ketua Sidang KIP Ijazah Jokowi, Cecar UGM soal Berkas |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/bowo-ke-mesir-tribunmedan.jpg)