Berita Viral

TERUNGKAP Motif dan Kronologi Alvi Mutilasi Sang Pacar, Tusuk Leher Tiara dari Belakang di Kamar Kos

Teka-teki motif mutilasi Tiara Angelina, yang potongan tubuhnya ditemukan di semak belukar tepi Jalan Raya Pacet-Cangar, Mojokerto, mulai terungkap.

Editor: Juang Naibaho
Kolase Polres Mojokerto for SURYA
MUTILASI KEKASIH - (kiri) Petugas Satreskrim Polres Mojokerto evakuasi potongan tubuh wanita korban mutilasi di tepi Jalan Raya Pacet-Cangar, Kabupaten Mojokerto, Minggu (7/9/2025). (kanan) AM, pelaku mutilasi Tiara, wanita asal Lamongan, Jawa Timur, yang merupakan kekasihnya sendiri. 

TRIBUN-MEDAN.com - Teka-teki motif mutilasi Tiara Angelina Saraswati (25), yang potongan tubuhnya ditemukan di semak belukar tepi Jalan Raya Pacet-Cangar, Mojokerto, Jawa Timur, mulai terungkap.

Pelaku AM atau Alvi Maulana diduga menyimpan dendam terhadap Tiara, yang merupakan kekasihnya sendiri. Alasannya, sifat korban yang konon mudah marah atau tempramental.

Selain itu, sebagaimana diwartakan Surya.co.id, Tiara sempat mengunci pintu kamar kos hingga 1 jam. 

Insiden itu ditengarai turut menjadi pemicu hingga akhirnya Alvi Maulana tega menghabisi kekasihnya tersebut.

Sejoli ini diketahui sudah tinggal bersama di kos kawasan Lakarsantri Surabaya Barat. Keduanya menjalin hubungan asmara selama 5 tahun, sejak masih sama-sama kuliah di Universitas Trunojoyo Madura.

Meski begitu, kepolisian masih terus mendalami motif pelaku yang tega membunuh dan mutilasi Tiara.

"Tentu ada pemicunya, (motif) pelaku masih terus kita dalami," kata Kasat Reskrim Polres Mojokerto, AKP Fauzy Pratama, Minggu (7/9/2025).

ANJING PELACAK - Tim K9 Polda Jatim diterjunkan di lokasi untuk mencari sisa potongan tubuh manusia di jurang tepi Jalan Raya Cangar-Pacet, tepatnya sekitar 200 meter dari jalur penyelamat Sendi, Dusun Pacet Selatan, Kecamatan Pacet, Mojokerto, Jawa Timur, pada Sabtu (6/9/2025) sore. Pencarian menggunakan anjing pelacak dilakukan di sekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP) ditemukannya potongan tubuh berupa kaki kiri, berukuran semata kaki dengan radius sekitar 50-100 meter.
ANJING PELACAK - Tim K9 Polda Jatim diterjunkan di lokasi untuk mencari sisa potongan tubuh manusia di jurang tepi Jalan Raya Cangar-Pacet, tepatnya sekitar 200 meter dari jalur penyelamat Sendi, Dusun Pacet Selatan, Kecamatan Pacet, Mojokerto, Jawa Timur, pada Sabtu (6/9/2025) sore. Pencarian menggunakan anjing pelacak dilakukan di sekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP) ditemukannya potongan tubuh berupa kaki kiri, berukuran semata kaki dengan radius sekitar 50-100 meter. (Tribun Jatim Network/Mohammad Romadoni)

Kronologi

AKP Fauzy mengungkapkan, pembunuhan disertai mutilasi dilakukan pelaku di kamar kos Jalan Raya Lidah Wetan, Kecamatan Lakarsantri, Kota Surabaya, pada Selasa (2/9/2025) sekitar pukul 02.00 WIB dini hari.

Pelaku membawa pisau dapur mengendap-endap menghampiri korban yang duduk di atas kasur kamar kos. Lalu, pelaku dari arah belakang menghujam leher korban satu kali.

Tiara tak sempat melawan. Tusukan pisau telak mengenai leher bagian atas membuat korban tergeletak di lantai hingga meninggal dunia diduga kehabisan darah.

"(Pelaku) menusuk di leher sebelah kanan, menggunakan pisau dapur. Satu kali tusuk lukanya cukup dalam, sampai korban kehabisan darah," ungkap Fauzy.

Pelaku kemudian menyeret tubuh korban ke kamar mandi di dalam kamar kos tersebut. Saat itulah pelaku melakukan mutilasi terhadap jasad korban. 

Polisi mengamankan barang bukti berupa, pisau dapur digunakan pelaku membunuh korban dan pisau daging, gunting taman, dan palu yang digunakan memutilasi tubuh korban.

Tanpa ada perasaan iba, pelaku memutilasi bahkan menyayat memisahkan daging dan tulang korban.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved