Berita Viral
PENGAKUAN Rio Warga yang Kembalikan Kasur Uya Kuya, Takut Dipenjara Usai Situasi Viral
inilah pengakuan Rio warga yang mengembalikan kasur Uya Kuya setelah situasi menjadi viral dan memicu
TRIBUN-MEDAN.COM – Inilah pengakuan Rio warga yang mengembalikan kasur Uya Kuya.
Adapun Rio kini sedang dalam sorotan usai mengembalikan kasur milik Uya Kuya ke rumahnya di Duren Sawit.
Tak ingin ambil risiko, Rio memutuskan untuk segera mengembalikannya.
Proses pengembalian kasur ini menarik perhatian warga sekitar, yang ikut memantau jalannya kejadian.
Banyak pihak menyebut ada yang memprovokasi atau “mengompori” situasi sehingga masalah ini menjadi viral.
Seorang warga bernama Rio (22) mengembalikan kasur yang diduga milik Anggota Komisi IX DPR RI Surya Utama atau yang kerap disapa Uya Kuya saat terjadi aksi penjarahan di rumahnya, pada Sabtu (30/8) malam.
"Itu di depan gang bukan dari dalam rumah, sudah disenderin ke pohon dan tidak diambil-ambil gitu. Saya tidak tahu siapa yang naruh di depan gang," kata Rio saat ditemui di depan Rumah Uya Kuya, Kamis.
Rio yang tinggal di kontrakan tak jauh dari lokasi itu mengaku tidak mengambil kasur dari dalam rumah Uya Kuya.
Baca juga: KEPSEK Pelaku Pelecehan 20 Siswa di Sukoharjo Masih Bisa Tertawa Lepas Usai Divonis 10 Tahun Penjara
Saat aksi penjarahan terjadi, Rio sedang berjaga agar situasi tidak semakin meluas ketika banyak orang tak dikenal.
"Setelah melandai, saya bertanya ke orang-orang yang di situ, 'Pak emang itu boleh diambil ya? (barang di depan gang)', lalu dijawab sama warga, 'kamu bayar pajak kan? Ambil saja'," cerita Rio.
Dirinya sempat ragu untuk membawa kasur tersebut, tetapi dia mengaku terdorong setelah didesak beberapa orang.
"Tadinya saya tidak mau bawa, tetapi ada yang komporin, 'bawa saja pak bawa', akhirnya saya bawa sama teman saya ke kontrakan, digotong," ucap Rio.
Dia pun khawatir jika dirinya tak mengembalikan kasur tersebut maka akan terjerat masalah hukum.
"Ya takut saja kalau dipidana, saya sudah diingatkan sama teman saya yang lain untuk minta dikembalikan saja takutnya itu jadi masalah kemana-mana, akhirnya ya saya balikin," katanya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/penjarahan-rumah-Uya-Kuya-2.jpg)