Berita Viral

BISNIS Jasa 'Gue Temenin Jalan' Sedang Naik Daun, Padahal Baru Dibuka Agustus 2025

Tidak semua orang memiliki teman yang siap menemani berbagai aktivitas, seperti kondangan atau sekadar nongkrong di tempat baru.

|
Editor: AbdiTumanggor
Foto Ilustrasi/Kompas.com
Bisnis jasa 'Gue Temenin Jalan' mulai banyak diminati khususnya oleh kaum perempuan. Bisnis jasa ini digagas oleh Johanes David Gratias Pero (32), akrab disapa David, yang memulai usaha tersebut pada akhir Agustus 2025. (Foto Ilustrasi/Kompas.com) 

Layanan ini baru tersedia di Jakarta, Bekasi, dan area lain sesuai kesepakatan.

Klien bisa memilih apakah ingin ditemani saja atau sekaligus diajak ngobrol.

Pemesanan dilakukan melalui formulir online, dengan biaya Rp 150.000 per hari dan sistem booking Rp 100.000.

Biaya transportasi, makanan, dan tiket ditanggung si pelanggan.

Artinya kebutuhan finansial semua ditanggung si pelanggan.

Menjaga Profesionalisme dan Keamanan

Meski jasanya kasual, David menekankan pentingnya batas profesional.

Ia mengklaim, bukan tempat mencari hubungan pribadi, melainkan pendamping aktivitas. 

Untuk keamanan, David melakukan skrining data dan siap memberikan identitas diri kepada calon pelanggan.

David pun aktif membagikan konten di media sosial agar masyarakat lebih mengenal jasanya.

Ia percaya, meski awalnya klien dan dirinya sama-sama khawatir bertemu orang asing, kepercayaan bisa menjadi kunci keberhasilan layanan ini.

“Kalau bisa saling percaya, jasa ini bisa jadi solusi buat mereka yang butuh teman jalan,” pungkas David.

Pendiri jasa Gue Temenin Jalan
Pendiri jasa Gue Temenin Jalan Johanes David Gratias Pero (32) (kanan) di Blok M, Jakarta Selatan, Rabu (24/9/2025).(KOMPAS.com/DEVI PATTRICIA)

Kenapa wanita dan pria bersedia diajak jalan-jalan?

Wanita dan pria bersedia menemani sesorang jalan-jalan karena berbagai alasan, termasuk ketertarikan pribadi terhadap temannya tersebut, adanya hubungan romantis atau keinginan membangunnya, kesenangan bersama, dan kadang-kadang karena kebutuhan seperti dukungan emosional atau finansial.

Selain itu, bisa juga karena memiliki kesamaan minat atau sekadar untuk menghabiskan waktu bersama orang yang disukai.

Berikut beberapa alasan mengapa seorang wanita dan pria mau diajak jalan-jalan:

1. Ketertarikan dan Hubungan Pribadi

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved