Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Tampil 17 Menit, Kabar Baik untuk Timnas Indonesia Jelang FIFA Matchday
Ragnar Oratmangoen telah pulih dari sakit dan menjalani pertandingan comeback bersama klub asal Belgia, FCV Dender.
TRIBUN-MEDAN.com - Striker Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen akhirnya kembali merumput bersama klubnya FCV Dender, yang artinya kabar baik buat Timnas Indonesia jelang FIFA Matchday periode 1-9 September 2025.
Ragnar Oratmangoen telah pulih dari sakit dan menjalani pertandingan comeback bersama klub asal Belgia, FCV Dender.
Pemain penyerang-sayap masuk sebagai pemain pengganti dalam pertandingan menghadapi Anderlecht di pekan 4 Liga Pro Belgia, Minggu (17/8/2025).
Ragnar Oratmangoen mencatatkan penampilan selama 17 menit pada laga yang berakhir skor kekalahan 0-2 tersebut.
Baca juga: Prediksi Skor Fenerbahce Vs Benfica, Duel Sengit Potensi Imbang, Ujian Mourinho Hadapi Klub Portugal
Flashscore memberi rating permainan cukup baik untuk Ragnar Oratmangoen, yaitu 6,8.
Pemain keturunan Tanimbar, Maluku berhasil mencatat dua kali tembakan yang satu di antaranya berhasil mengarah ke gawang.
Penampilan Ragnar Oratmangoen di laga terakhir menjadi pertanda baik soal kondisinya.
Sebelumnya, pemain 27 tahun menderita infeksi penyakit yang memaksanya istirahat total dari Timnas Indonesia maupun FCV Dender, sejak Maret 2025 atau akhir musim lalu.
Walhasil catatan penampilan pemain penyerang-sayap bersama Dender terhenti di angka 21 caps dari 39 kesempatan.
Baca juga: LIGA SPANYOL - Pekan Pertama Dimulai, Barcelona dan Real Madrid Paling Diuntungkan Wasit
Sementara saat bersama Timnas Indonesia, Ragnar melewatkan panggilan pelatih Patrick Kluivert dalam agenda bulan Juni 2025 yang menggelar dua laga terakhir grup C ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Kini Ragnar telah kembali ke pertandingan dengan perolehan menit bermain bersama Dender.
Kondisi tersebut pun membuka kehadiran sang pemain dalam agenda terdekat Timnas Indonesia di FIFA Matchday September 2025.
Tim besutan Patrick Kluivert akan bergantian menghadapi Kuwait (5/9/2025) dan Lebanon (8/9/2025) di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Baca juga: Pemain Timnas Malaysia Makin Kontroversi, Keceplosan Sebut Keturunan dari Buyut, Kok Bisa Lolos?
Dua pertandingan melawan negara asal Jazirah Arab menjadi persiapan Timnas Indonesia melakoni ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Timnas Indonesia juga akan bersaing dengan tim asal Jazirah Arab di fase grup A penyisihan, yaitu Arab Saudi dan Irak.
Ragnar Oratmangoen Pulih dari Cedera
Ragnar Oratmangoen Main 17 Menit
Ragnar Oratmangoen
Timnas Indonesia
| Daftar Nama 3 Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Jadi Sorotan Media Vietnam |
|
|---|
| LIVE SCORE Mali Vs Timnas U-22 Indonesia Jam 20.00 WIB, Akses di Sini Hasil Laga Uji Coba via HP |
|
|---|
| SIARAN Langsung Mali Vs Timnas U-22 Indonesia Malam Ini, Menanti Ramuan Terbaik Indra Sjafri |
|
|---|
| Media Irak Beberkan Jesus Casas Masuk Kandidat Pelatih Timnas Indonesia |
|
|---|
| LINK Nonton Live Streaming Timnas U-22 Indonesia Vs Mali Jam 20.00 WIB, Akses di Sini via HP |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/ragnar-fcv-dender-2.jpg)