Berita Viral

Mutasi dan Rotasi 414 Perwira Tinggi TNI: Wakasad Dijabat Letjen TNI Muhammad Saleh Mustafa

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto melakukan mutasi dan rotasi terhadap 414 perwira tinggi (pati) TNI.

|
Editor: AbdiTumanggor
Dok.Puspen TNI
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto melakukan mutasi dan rotasi terhadap 414 perwira tinggi (pati) TNI. Mutasi tersebut tertuang dalam Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1102/VIII/2025 tertanggal 15 Agustus 2025. 

TRIBUN-MEDAN.COM - Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto melakukan mutasi dan rotasi terhadap 414 perwira tinggi (pati) TNI.

Mutasi tersebut tertuang dalam Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1102/VIII/2025 tertanggal 15 Agustus 2025.

Rinciannya adalah 200 pati TNI Angkatan Darat (AD), 130 pati TNI Angkatan Laut (AL), dan 84 pati TNI Angkatan Udara (AU).

Kapuspen TNI Mayjen TNI Kristomei Sianturi menyatakan bahwa langkah ini merupakan proses regenerasi kepemimpinan yang berkesinambungan dan bentuk adaptasi strategis TNI untuk menjaga kesiapsiagaan pertahanan nasional.

Rotasi jabatan juga bertujuan memperkuat organisasi dan menjaga profesionalisme prajurit.

"Rotasi jabatan merupakan komitmen Panglima TNI untuk mendorong regenerasi dan meningkatkan kinerja satuan di seluruh matra. Langkah ini sejalan dengan visi TNI Prima (Profesional, Responsif, Integratif, Modern, dan Adaptif) dalam menghadapi dinamika pertahanan yang kompleks,"jelasnya.

Mutasi Pati TNI terbaru ini ditetapkan dalam Salinan Keputusan Panglima TNI Nomor Kep 1102/VIII/2025 yang ditandatangani oleh Kepala Setum TNI Brigjen TNI Adek Chandra Kurniawan.

Beberapa jabatan strategis yang mengalami pergantian antara lain:

- Inspektur Jenderal TNI (Irjen TNI)

- Komandan Kodiklat TNI (Dankodiklat TNI)

- Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad)

- Asisten Operasi Kasad (Asops Kasad)

- Kepala Pusat Penerangan TNI (Kapuspen TNI)

- Panglima Koarmada III (Pangkoarmada III)

- Komandan Puspomal (Danpuspomal)

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved