Piala AFF U23 2025
Hasil Vietnam vs Filipina 2-1, Golden Star ke Final Piala AFF, Tunggu Pemenang Indonesia vs Thailand
Hasil pertandingan Vietnam vs Filipina, laga semifinal Piala AFF U23 atau ASEAN Cup U-23 2025. Vietnam akhirnya lolos ke babak final.
Babak Kedua
Vietnam langsung menambah tempo permainan untuk mengejar gol kemenangan.
Hasilnya langsung terwujud pada menit ke-57.
Berawal dari umpan silang Nguyen Phi Hoang dari sisi kiri, bola berhasil ditanduk Nguyen Xuan Bac dan tak mampu dijangkau Nicholas Guimares.
Vietnam makin bersemangat usai unggul selangkah dari lawannya.
Memasuki menit ke-70, tempo permainan mulai menurun.
Para pemain dari kedua tim mulai mengalami kram, karena kelelahan menghadapi duel sepanjang pertandingan.
Vietnam sejatinya punya banyak peluang emas untuk memperbesar keunggulan, sayang gagal dikonversi menjadi gol.
30 detik sebelum waktu injury time babak kedua berakhir, Filipina harus bermain dengan 10 orang usai Jaime Rosquillo melakukan tekel sebagai orang terakhir di dekat kotak penalti sendiri.
Gol: Nguyen Dinh Bac 42', Nguyen Xuan Bac 57' - Javier Mariona 35'
Kartu Kuning: Kim Sang-sik 15'
Kartu Merah: Jaime Rosquillo 90+5'
Daftar Susunan Pemain:
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/bek-tengah-Vietnam-U23-Pham-Ly-Duc-selebrasi.jpg)