Burs Transfer
Bursa Transfer - Real Madrid Siapkan Dana Rp 2,8 Triliun untuk Ajukan Gelandang Kreatif Chelsea
Dilaporkan pemain berkebangsaan Argentina itu bisa menjadi pengganti peran Toni Kroos yang pensiun pada musim panas 2024.
TRIBUN-MEDAN.com - Real Madrid dilaporkan tengah menyiapkan dana fantastis untuk memperkuat lini tengahnya mendatangkan gelandang Chelsea di bursa transfer musim panas 2025.
Tim berjuluk Los Blancos itu akan mengajukan tawaran fantastis guna menggaet pemain kreatif Chelsea.
Jelang bergulirnya musim 2025-2026, Madrid masih gencar berburu pemain baru untuk memperkuat skuadnya.
Sejauh ini, El Real baru mendatangkan empat pemain baru yakni Dean Huijsen, Trent Alexander-Arnold, Alvaro Carreras, dan Franco Mastantuono.
Baca juga: Juventus Cuci Gudang Pemain, Izinkan Semua Hengkang kecuali 6 Bintang Ini
Tiga di antara empat pemain itu adalah pemain yang mengisi pos pertahanan, sementara satu nama lainnya berposisi sebagai winger kanan.
Jika melihat skuad Real Madrid saat ini, hanya ada satu posisi saja yang belum mendapat tambahan kekuatan di musim panas ini, yakni gelandang.
Padahal lini tengah Los Merengues membutuhkan tambahan kekuatan selepas hengkangnya Luka Modric.
Selain itu, lini tengah Madrid juga akan ditinggal selama tiga bulan oleh Jude Bellingham karena cedera dan berpotensi ditinggal oleh Dani Ceballos yang berniat hengkang.
Baca juga: PREDIKSI Timnas U23 Indonesia Vs Malaysia, Misi Ganda Garuda Muda Singkirkan Harimau Malaya
Alhasil, Madrid pun berencana mendatangkan gelandang baru dan mengarahkan targetnya ke pemain kreatif milik Chelsea.
Dinukil dari Fichajes, pemain kreatif Chelsea yang masuk radar Real Madrid itu adalah Enzo Fernandez.
Dilaporkan pemain berkebangsaan Argentina itu bisa menjadi pengganti peran Toni Kroos yang pensiun pada musim panas 2024.
Enzo, sapaannya, diyakini juga bisa menjadi penerus Luka Modric yang telah angkat kaki di musim panas 2025.
Baca juga: BURSA TRANSFER - Liverpool Selangkah Lagi Dapat Hugo Ekitike, Transfer Capai Rp 1,7 Triliun
Keyakinan Madrid ini tak lepas dari performa Enzo bersama Chelsea, di mana ia berhasil membukukan sembilan gol dan 17 assist.
Catatan 17 assist yang dibuatnya di musm 2024-2025 membuat pemain berusia 24 tahun itu menjadi pemain paling kreatif di skuad The Blues.
Catatan assist-nya itu mampu mengungguli bintang Chelsealainnya, Cole Palmer, yang mencetak 14 assist di musim 2024-2025.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Enzo-chelsea-vs-west-ham-21.jpg)