Bursa Tansfer
BURSA TRANSFER - Inter Milan Incar Striker Baru, Bidik Jagoan Atalanta
Tim berjuluk Nerazzurri itu memasukkan striker milik rivalnya di Serie A, Atalanta, sebagai target di bursa transfer.
TRIBUN-MEDAN.com - Inter Milan memanfaatkan bursa transfer musim panas 2025 untuk merekrut striker baru, di mana mengincar penyerang Atalanta.
Tim berjuluk Nerazzurri itu memasukkan striker milik rivalnya di Serie A, Atalanta, sebagai target di bursa transfer.
Inter Milan tengah membutuhkan striker baru karena adanya perombakan yang dilakukan di lini depannya.
Perombakan ini terlihat dari dilepasnya Marko Arnautovic dan Joaquin Correa yang habis kontrak per 30 Juni 2025.
Baca juga: Bursa Transfer Liverpool - Potensi Pecah Rekor Lagi Rekrut Alexander Isak, Keuangan Sehat?
Selain itu, tim yang bermarkas di Giuseppe Meazza ini juga akan mendepak salah satu penyerangnya, yakni Mehdi Taremi.
Penyerang asal Iran itu sejatinya baru bergabung pada musim panas 2024 kemarin, tapi performanya jauh dari kata memuaskan.
Dari 43 laga yang dimainkannya di segala ajang pada musim 2024-2025, eks penyerang FC Porto itu hanya berhasil membukukan tiga gol dan sembilan assist.
Performanya yang jauh dari kata memuaskan itu membuat Inter berencana menjualnya pada bursa transfer musim panas ini.
Baca juga: BURSA TRANSFER Liga Inggris: Pep Guardiola Siap Tampung Kiper Barcelona Andre ter Stegen
Di tengah usahanya mendepak Taremi, Inter juga mencoba peruntungan untuk mendapatkan striker baru dengan membidik penyerang milik rivalnya, Atalanta.
Dinukil dari Sky Italia, penyerang Atalanta yang masuk radar Inter Milan itu adalah Ademola Lookman.
Penyerang asal Nigeria itu menjadi target teratas La Beneamata untuk mengisi lini serangnya di musim 2025-2026.
Dilaporkan, Inter sudah mencapai kesepakatan pribadi dengan Lookman dan tinggal merampungkan negosiasi dengan Atalanta.
Baca juga: Bursa Transfer Liverpool - Potensi Pecah Rekor Lagi Rekrut Alexander Isak, Keuangan Sehat?
Saat ini, tim besutan Cristian Chivu baru mengajukan penawaran sebesar 40 juta euro (Rp757 miliar) ke Atalanta.
Tawaran ini masih belum disepakati oleh tim berjuluk La Dea yang mematok mahar sebesar 50 juta euro (Rp947 miliar).
Kini, Inter dan rivalnya itu tengah melanjutkan negosiasi karena perbedaan valuasi yang dimiliki kedua tim hanya terpaut tipis.
| Sosok Raden Nuh Pengacara Tagih Utang ke Raffi Ahmad Rp 250 Juta, Ungkit Kasus Narkoba 2013 |
|
|---|
| Profil dan Biodata Arif Satria, Rektor IPB Kini Jabat Kepala BRIN, Lulusan dari Jepang |
|
|---|
| Fakta Baru Terduga Pelaku Peledakan Bom SMAN 72 Belajar dari Internet Rakit Bom |
|
|---|
| Ramalan Shio Hari Ini 11 November 2025, Nasib Shio Ular Sedang Cerah |
|
|---|
| Kronologi Awal Seorang Teknisi Tewas Lehernya Terjepit Lift, Korban Sempat Teriak Minta Tolong |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Ademola-Lookman-atalanta.jpg)