Piala AFF U23 2025

Jadwal Siaran Timnas U-23 Indonesia vs Brunei, Laga Pembuka Piala AFF U23 2025

Timnas U-23 Indonesia akan bertandingan di ajang Piala AFF atau ASEAN Cup U-23 2025. Duel pembuka, Indonesia akan menghadapi Brunei Darussalam.

Editor: Salomo Tarigan
(Timnas Indonesia)
LATIHAN TIMNAS: Pemain Timnas U23 Indonesia berlatih persiapan Piala AFF U23 2025 atau ASEAN Cup U23 2025. laga perdana Indonesia menjamu Brunei, Selasa (15/7/2025) 

TRIBUN-MEDAN.com - Timnas U-23 Indonesia akan bertandingan di ajang Piala AFF atau ASEAN Cup U-23 2025.

Duel pembuka, Indonesia akan menghadapi Brunei Darussalam.

Garuda Muda bakal bertarung pada 15-29 Juli 2025 di kandang sendiri.

Baca juga: Tanggapan Bek Timnas Indonesia Shayne Pattynama Setelah Resmi Gabung Buriram United

Dua venue telah dipilih yakni Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, dan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

Timnas U-23 Indonesia bakal satu grup dengan Brunei Darussalam, Filipina, dan Malaysia.


Brunei Darussalam jadi lawan perdana Timnas U-23 Indonesia di fase grup.

Baca juga: 1 Pemain Harus Dicoret Gerald Vanenburg, Timnas U-23 Indonesia Hadapi Brunei di Piala AFF

Laga tersebut bakal digelar pada Selasa (15/7/2025) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Sampai Minggu (13/7/2025) malam WIB, Timnas U-23 Indonesia belum merilis daftar skuad akhir.

Meski begitu, Gerald Vanenburg sebagai juru taktik hampir menuntaskan susunan skuad akhir Garuda Muda.

 

Baca juga: Setelah Kevin De Bruyne, Napoli Incar Darwin Nunez dan Lorenzo Lucca, Ambisi Juara Liga Italia

Pada 20 Juni lalu, Timnas U-23 Indonesia memulai TC di Jakarta dengan 30 pemain.

Lima pemain telah dicoret sampai 10 Juli 2025 yaitu Sheva Sanggasi, Husna Al Malik, Ahmad Wadil, Frengky Missa, dan Rahmat Syawal.

Pada Minggu (13/7/2025), Rivaldo Pakpahan absen dari turnamen ini karena cedera.

Dengan skuad berisi 24 pemain, Gerald Vanenburg tinggal mencoret satu penjaga gawang lagi untuk menuntaskan skuad akhir.

Timnas U-23 Indonesia harus tetap mewaspadai Brunei Darussalam.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved