Kejurda Open
Hapkido Medan Siapkan 2 Atlet Menuju Kejurda Open di Banda Aceh
Dalam sepekan Hapkido Medan menggelar latihan 2 sesi pada Senin dan Kamis di Aula Kantor Camat Percut Seituan yang lama.
Penulis: Aprianto Tambunan | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN- Cabang Olahraga (Cabor) Hapkido kota Medan sedang mempersiapkan 2 atletnya untuk mengikuti Kejuaraan Daerah (Kejurda) Open di Banda Aceh, pada 28-29 Agustus mendatang.
Jelang kejurda itu, Hapkido Medan semakin intensitas melakukan latihan rutin.
Dalam sepekan Hapkido Medan menggelar latihan 2 sesi pada Senin dan Kamis di Aula Kantor Camat Percut Seituan yang lama.
Dalam amatan Tribun Medan, dalam latihan itu, dua atlet Hapkido Medan berlatih bersama dengan atlet asal Deliserdang.
Latihan ini dipimpin oleh pelatih, Yasser Arafat. Dalam latihan itu, terlihat kedua pertarung kota Medan itu fokus meningkatkan tendangan dan kuncian mereka.
Usai latihan, Pelatih Hapkido Medan, Yasser Arafat mengatakan bahwa persiapan timnya saat ini sudah cukup matang.
Apalagi, selama ini latihan yang mereka gelar cukup intens, sehingga kondisi atlet tetap terjaga.
"Persiapan kita sudah matang, tinggal pelaksanaannya saja di Banda Aceh di Universitas Syiah," ujar Yasser kepada Tribun Medan.
Dikatakan Yasser, untuk Kejurda kali ini Hapkido Medan fokus mempersiapkan 2 atlet saja.
Karena menurutnya, saat ini kedua atlet ini yang paling siap untuk bermain di event.
"Atlet Medan kita masih membawa binaan dulu, setelah itu dari daerah kita tidak tau," ungkapnya.
Meskipun hanya menurunkan 2 atlet, bagi Yasser target mereka tetap tinggi. Diakuinya, dari kedua atlet ini ditargetkan 2 medali emas.
Yasser pun sangat optimistis kedua petarungnya bisa memberikan penampilan terbaik untuk hasil maksimal.
"Mudah-mudahan, kita tidak muluk-muluk emas dari 2 atlet ini. Saya yakin seyakin-yakinnya," ujarnya.
Dikatakannya, saat ini kedua petarungnya dalam kondisi yang prima.
| RUPS-LB Bank Sumut Kukuhkan Jajaran Direksi Baru, Berikut Daftar Namanya |
|
|---|
| Bertemu Tetua Adat Selama 2 Jam, Bobby Sepakat TPL Ditutup: Surat Rekomendasi Paling Lama Seminggu |
|
|---|
| SELENGKAPNYA Perubahan Tim Pengacara Nadiem Makarim: Hotman Paris Hutapea Dicoret, Ini Alasannya! |
|
|---|
| TAMPANG NAF, Wanita Habisi Tetangganya Gegara Ditagih Rp12 Juta, Pamer Nongkrong Usai Membunuh |
|
|---|
| Disindir PSI soal Nenek-nenek Puluhan Tahun Jabat Ketum Partai, PDIP: Jokowi Jilat Ludahnya Sendiri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Pelatih-Hapkido-Medan-Yasser-Arafat-kanan-mempraktekkan.jpg)