Kualifikasi Piala Asia Wanita 2026
Jadwal Siaran Timnas Putri Indonesia Vs Taiwan Malam Ini, Penentuan Nasib Garuda Pertiwi
Duel Timnas Putri Indonesia vs Taiwan akan dihelat di Indomilk Arena Stadium, Tangerang pada Sabtu (5/7/2025) kick-off pukul 20.00 WIB.
TRIBUN-MEDAN.com - Jadwal siaran langsung Timnas Putri Indonesia vs China Taipei (Taiwan) dalam laga terakhir grup D Kualifikasi Piala Asia Wanita 2026, malam ini Sabtu (5/7/2025).
Duel Timnas Putri Indonesia vs Taiwan akan dihelat di Indomilk Arena Stadium, Tangerang pada Sabtu (5/7/2025) kick-off pukul 20.00 WIB.
Pertandingan Timnas Putri Indonesia vs Taiwan dapat disaksikan melalui siaran langsung Indosiar.
Atau, para pendukung Garuda Pertiwi juga dapat menyaksikan live streaming melalui Vidio.
Dalam laga terakhir grup Kualifikasi Piala Asia Wanita, Timnas Putri Indonesia akan melakoni partai selayaknya partai hidup dan mati.
Baca juga: UEFA Denda 5 Klub Eropa Termasuk Chelsea dan Barcelona, Langgar FFP Periode 2023 dan 2024
Partai menghadapi Taiwan bisa menjadi langkah terakhir untuk memperjuangkan tiket kelolosan sebagai juara grup D.
Namun, kondisi klasemen grup D saat ini sangat tidak menguntungkan bagi Timnas Putri Indonesia.
Taiwan, sebagai lawan Timnas Putri Indonesia, kini menempati posisi puncak klasemen dengan perolehan 6 poin.
Mulan -julukan Timnas Putri Taiwan- berhasil melalui dua laga grup sebelumnya dengan sempurna.
Baca juga: Real Madrid Vs Dortmund Malam Ini, Mbappe Bugar, Xabi Alonso Dibuat Bingung Garcia Lagi Moncer
Taiwan meluluhlantakan Pakistan dengan skor 8-0, dan menaklukkan Kirgistan skor 0-3.
Maka dari itu, Taiwan kini menjadi tim yang berpotensi besar lolos sebagai juara grup D.
Minimal hasil seri dapat meloloskan langkah Taiwan ke putaran final di Australia, Mei 2026 mendatang.
Sebaliknya di pihak Timnas Putri Indonesia, baru saja mengalami kekalahan tragis skor 0-2 dari Pakistan.
Walhasil perolehan Timnas Putri Indonesia terhenti di posisi runner-up klasemen.
Baca juga: JAM TAYANG PSG Vs Bayern Munchen Malam Ini, Barcola Tekad Perbaiki Rekor Buruk Paris
Timnas Putri Indonesia cuma mengoleksi 3 poin dengan -1 selisih gol.
Timnas Putri Indonesia Vs Taiwan
Jadwal Siaran Timnas Putri Indonesia Vs Taiwan
Kualifikasi Piala Asia Wanita 2026
Timnas Putri Indonesia
| Timnas Putri Indonesia Gagal Lolos Piala Asia Wanita 2026, China Taipe Juara Grup |
|
|---|
| Timnas Putri Indonesia Kalah dari Pakistan, Mau Lolos Piala Asia 2026 Harus Kalahkan China Taipe |
|
|---|
| JADWAL Tayang Timnas Putri Indonesia Vs Pakistan Malam Ini, Isa Warps Cs Wajib Menang Besar |
|
|---|
| Klasemen Grup D Kualifikasi Piala Asia Wanita 2026, Timnas Indonesia Kalah Selisih Gol dari Taiwan |
|
|---|
| DISIARKAN Langsung Timnas Putri Indonesia Vs Kirgistan Jam 20.00 WIB, Ujian Pertama Mochi 3 Poin |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/timnas-putri-Indonesia-selebrasi-gol.jpg)