Piala AFF U23 2025
Timnas Malaysia tak Gentar Hadapi Indonesia, Harimau Malaya Targetkan Lolos ke Final
Malaysia menganggap Indonesia sebagai lawan terberat di ASEAN Cup U-23 2025 atau Piala AFF U23 2025 nanti.
TRIBUN-MEDAN.com - Malaysia menganggap Indonesia sebagai lawan terberat di ASEAN Cup U-23 2025 atau Piala AFF U23 2025 nanti.
Akan tetapi Malaysia tak gentar.
Harimau Malaya bahkan menargetkan lolos ke babak final.
Hal tersebut disampaikan pelatih Timnas U-23 Malaysia, Nafuzi Zain.
Malaysia dipastikan bergabung dalam Grup A ASEAN Cup U-23 2025 bersama Timnas U-23 Indonesia, Filipina, dan Brunei Darussalam.
Ajang ini dijadwalkan akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta dan Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pada 15-29 Juli 2025.
Untuk menghadapi ini, Nafuzi Zain memanggil sebanyak 30 pemain Timnas U-23 Malaysia.
Baca juga: Malaysia Remehkan Timnas Indonesia, Peter Cklamosvski Bilang Harimau Malaya Butuh Lawan Tangguh
Harimau Malaya direncanakan mulai menjalani persiapan untuk menghadapi Timnas U-23 Indonesia hingga Brunei Darussalam.
Bahkan pelatih Malaysia ini sudah mulai mencari informasi soal lawan-lawan yang akan dihadapi nantinya.
Malaysia dijadwalkan akan menjalani laga perdana melawan Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 15 Juli 2025.
Nafuzi Zain mengakui bahwa ia belum mengetahui banyak soal Filipina.
Menurutnya, Filipina masih minim informasi soal kekuatan tim, sehingga laga perdana pun tak akan jadi pertandingan mudah.
Namun, ia dengan percaya diri mengatakan bahwa tim asuhannya menargetkan untuk bisa meraih tiga poin penuh lawan Filipina.
Apalagi ini akan jadi laga perdana buatnya menukangi tim di ajang internasional.
Baca juga: Inter Miami vs PSG, Lionel Messi Hadapi Mantan Klub yang Dilatih Eks Pelatihnya Kala di Barcelona
Untuk itu, ia bertekad mempersiapkan tim dengan maksimal agar bisa meraih kemenangan di setiap laga.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Malaysia-gagal-lolos.jpg)