Berita Viral

SOSOK Sudaryono Ketum HKTI Gantikan Fadli Zon, Orang Dekat Prabowo, Pendidikan dan Sepak Terjangnya

Sosok Sudaryono, tokoh yang disebut-sebut dekat dengan Presiden Prabowo Subianto terpilih sebagai Ketua Umum Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI)

Editor: Salomo Tarigan
KOLASE Istimewa/Tribunnews.com/Tribun Jateng
KETUM HKTI: Sosok Sudaryono, orang dekat Prabowo Subianto terpilih jadi Ketum HKTI. DI kabinet Sudaryono menjabat Wakil Menteri Pertanian. Dia juga dipercaya sebagai Sekretaris Jenderal (Wasekjen) di Partai Gerindra. 


Penunjukan Sudaryono ini dilakukan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) pada Senin, (16/6/2025), dilansir Kompas.

Sudaryono ditunjuk langsung oleh Menteri BUMN Erick Thohir.

Meski sudah menjadi Komisaris Utama Pupuk Indonesia, Sudaryono juga masih menjabat sebagai Wakil Menteri Pertanian.

Berikut informasi lengkap terkait sosok Sudaryono, orang dekat Presiden Prabowo yang kini menjabat sebagai Komisaris Utama PT Pupuk Indonesia:

Sudaryono memiliki nama dan gelar lengkap Sudaryono B. Eng., M.M, MBA.


Sudaryono lebih dikenal dengan nama panggilan Mas Dar.

Dilansir dari laman sudaryono.id, Sudaryono lahir pada 23 Januari 1985 di Grobogan, Jawa Tengah.

Lahir di keluarga petani, Sudaryono adalah anak satu-satunya dari pasangan Yahyo dan ibunya, Suwarni.

Pendidikan dan Sepak Terjang

Sudaryono menjalani pendidikan melalui beasiswa.

Ia bersekolah di SMA Taruna Nusantara jalur beasiswa.


Sudaryono menjadi satu di antara perwakilan dari Provinsi Jawa Tengah.

Setelah menamatkan pendidikan di SMA Taruna Nusantara, Sudaryono lalu kembali mendapatkan beasiswa di Akademi Pertahanan Nasional, Jepang.

Dulunya Sudaryono adalah asisten pribadi Prabowo Subianto.

Saat ini, Sudaryono mengisi jabatan sebagai Wakil Menteri Pertanian RI. 

Sudaryono sebelumnya merupakan Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved