Breaking News

Kolaborasi Sumut Berkah

Bertemu Dubes Polandia, Wagubsu Bahas Kerja Sama Pendidikan, Pariwisata dan Perkebunan

Surya menerima kunjungan Duta Besar (Dubes) Polandia untuk Republik Indonesia, Barbara Magda Szymanowska

Editor: Jefri Susetio
Istimewa
Wakil Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Surya menerima kunjungan kehormatan Duta Besar Negara Polandia Barbara Magda Szymanowska di Anjungan Lantai 9 Kantor Gubernur Sumut Jalan Diponegoro Kota Medan, Jumat (20/6). Kunjungan tersebut membahas kerja sama khususnya di bidang pendidikan, pariwisata dan perkebunan antara Polandia dan Provinsi Sumut khususnya. 

Ia pun mengungkapkan, saat ini sedang dibuka program beasiswa untuk tingkat S2 hingga 28 Juni.

Ia berharap ada mahasiswa Sumut yang tertarik dan ikut pada program ini. 

“Selain itu, kami rasa kerja sama antar-universitas itu juga sangat baik. Kami harap nanti ada kunjungan profesor Polandia untuk bisa mengajar di Sumut, begitu juga sebaliknya,” kata Barbara.

Mengenai pariwisata, Barbara sangat menyambut baik hal tersebut. 

Ia pun mengungkapkan bahwa Danau Toba sudah mulai dikenal masyarakat Polandia.

Menurutnya, Danau Toba memiliki pemandangan yang sangat indah.

Baca juga: Gubsu Dorong Percepatan Pengadaan Sarana SPPG MBH, 33 Kepala Daerah Teken Nota Kesepahaman

 

Sementara itu, di bidang perkebunan dan pertanian, Barbara mengungkapkan Polandia juga unggul di bidang tersebut. 

Ia mengharapkan kedua negara dapat menemukan persamaan agar bisa bekerja sama untuk bidang tersebut.

“Saya harap untuk mengembangkan perekonomian, kita bisa saling melengkapi satu sama lain,” kata Barbara. 

(*) 

 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved