Berita Viral

PESAN Terakhir Musisi Gustiwiw Sebelum Meninggal Usai Jatuh di Kamar Mandi, Sempat Pamitan ke Ibu

Sebelum meninggal dunia setelah terjatuh di kamar mandi, musisi Gustiwiw sempat mengungkapkan pesan terakhirnya kepada sang ibu yang mana ia ingin

kolase Tribun Medan: M Alivio Mubarak Junior/Tribunnews
PESAN TERAKHIR GUSTIWIW: Foto musisis Gustiwiw semasa hidup (kanan). Pemakaman Gusti Irwan Wibowo atau yang akrab disapa Gustiwiw di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jati Sari, Bekasi, Jawa Barat, pada Minggu (15/6/2025) (kiri). 

TRIBUN-MEDAN.COM – Terkuak pesan terakhir musisi Gustiwiw sebelum meninggal dunia pada Minggu (15/6/2025).

Sebelum meninggal dunia setelah terjatuh di kamar mandi, sang ibu mengungkapkan pesan terakhir yang disampaikan putranya, Gusti Irwan Wibowo atau Gustiwiw.

Sri Yulianti ibu dari Gustiwiw mengungkap kepergian Gustiwiw tidak memberikan tanda tersirat.

Sang ibu hanya mengingat pesan terakhir Gustiwiw yang ingin pulang pada hari Minggu.

Sri Yulianti tak menyangka hari Minggu itu ia memang pulang ke rahmatullah.

Sri Yulianti mengungkapkan bahwa anaknya memang sempat mengeluh pusing sebelum meninggal.

Berdasarkan keterangan dokter, Gustiwiw didiagnosis memiliki tekanan darah tinggi yang kemudian berdampak pada kondisi jantungnya.

“Sempat kata temannya (mengeluh) pusing," ujar Sri di TPU Jatisari 2, Jatiasih, Bekasi, Minggu (15/6/2025).

Baca juga: NASIB Apes Kades Casmari Usai Viral Sawer Nathalie Holscher Rp2 Juta, Kini Diancam Dedi Mulyadi

"Terus dokter diagnosis tensinya tinggi, terus jadinya jantung,” sambungnya.

Namun Sri mengaku tidak melihat adanya tanda-tanda sakit sebelumnya dari Gustiwiw.

“Enggak ada (mengeluh sakit sebelumnya)," ucap Sri.  

Putranya bahkan masih sempat berpamitan untuk pergi ke Bandung dalam rangka membuat konten podcast bersama Nehru Rindra.

"Dia kan Jumat bilang 'mah aku pulang hari minggu'. Siang ini aku mau acara sama Nehru dari situ."

"Terakhir saya tanya di Galaxy, baru dia saya tanya ‘ngapain ke Bandung?’” tutur Sri.

“Kata dia (Gusti) 'Podcast Ma'. ‘Oke sampai ketemu minggu’. Udah itu aja, enggak ada tanda apapun.

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved