Berita Internasional

Istri Bongkar Perselingkuhan Suami dengan Ibu Teman Anaknya, Bagikan Bukti di Grup Wali Siswa

Seorang istri baru-baru ini bongkar perselingkuhan suaminya dengan ibu dari teman sekelas putrinya.

TRIBUN MEDAN/ISTIMEWA
SUAMI SELINGKUH: Ilustrasi selingkuh. Seorang istri pergoki suaminya selingkuh dengan ibu dari teman sekelas putrinya. Ia menjadi murka dan membongkar perselingkuhan tersebut di grup obrolan para wali murid 

"Saya sudah lama mencurigai kalian," ungkap sang istri.

"Saya memeriksa ponselnya dan menemukan isi pesan tidak pantas dari kalian berdua."

"Kamu sudah sangat tua. Apakah kamu pikir kamu masih menawan?” tanyanya.

Wanita itu juga menyebutkan nama dari ibu teman sekelas putrinya sebagai pelakor.

Tak hanya berhenti di situ, dia juga mengancam selingkuhan suaminya.

Dia bertekad untuk menghubungi suami dari ibu teman sekelas putrinya itu.

"Saya akan memberitahu suamimu. Dia harus melihat bagaimana perbuatan memalukan istrinya."

Wanita tersebut memberi tahu semua yang telah terjadi, sebagai konsekuensi dari perselingkuhan mereka.

Situasi di grup obrolan orang tua begitu cepat memanas.

Guru yang bertanggung jawab atas grup tersebut menyadari bahwa hal itu sudah di luar kendali.

Hal itu tidak bisa dibiarkan, dapat menambah masalah lain nantinya.

Dia memutuskan untuk menghapus obrolan grup orang tua murid untuk mengakhiri masalah.

Sedangkan wanita yang menjadi selingkuhan suaminya, terus-menerus minta maaf dan mencegahnya untuk melaporkan perselingkuhan tersebut ke suaminya.

Tetapi sang istri menolaknya, ia mengatakan akan membongkar perselingkuhan tersebut.

(cr19/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter   dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan

 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved