Breaking News

Kualifikasi Piala Dunia 2026

Uzbekistan Lolos Piala Dunia 2026, Presidennya Beri Hadiah 30 Unit Mobil, Total Rp28,1 Miliar

Orang nomor satu di Uzbekistan memberikan hadiah berupa 30 unit mobil listrik produksi China, BYD, untuk semua anggota tim nasional.

(Ist)
HADIAH MOBIL - Timnas Uzbekistan yang berhasil lolos Piala Dunia 2026 mendapat apresiasi khusus dari presiden negara tersebut, Shavkat Mirziyoyev. Sang Presiden memberikan 30 unit mobil listrik. 

Mirziyoyev menganggap pencapaian timnas Uzbekistan akan terukir selamanya dalam sejarah olahraga nasional dengan tinta emas.

"Anda telah menunjukkan keberanian dan ketahanan yang sejati dalam kualifikasi melawan tim-tim terkuat di Asia, dan untuk pertama kalinya dalam sejarah negara kita berhasil meraih tempat di Piala Dunia," ucapnya di laman Gazeta.uz.

"Saya dengan tulus mengucapkan selamat dari lubuk hati yang paling dalam atas kemenangan yang luar biasa ini."

"Kalian mengubah impian ini menjadi kenyataan melalui profesionalisme, pengetahuan, keterampilan, dan yang paling penting, tekad tak tergoyahkan dan keyakinan pada kemenangan."

"Saya yakin bahwa kalian akan menunjukkan dedikasi yang lebih besar lagi di Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada tahun depan," lanjut pria 67 tahun tersebut.

Timnas Uzbekistan berhasil meraih tiket putaran final Piala Dunia 2026 sejak Kamis (5/6/2025).

Skuad asuhan Timur Kapadze memenuhi syarat minimal untuk lolos dengan bermain seri tanpa gol di markas Uni Emirat Arab.

Kontestan asal Asia Tengah ini merayakan penampilan pertamanya sejak berdiri independen pada 1991.

Negara bekas pecahan Uni Soviet itu sebelumnya selalu kandas sejak pertama kali ikut Kualifikasi Piala Dunia 1998.

Kesuksesan tahun ini merupakan pengesahan status Uzbekistan sebagai raksasa Asia yang terus bertumbuh selama beberapa tahun terakhir.

Termasuk Uzbekistan, Asia sudah mengirimkan enam wakil yang lolos langsung ke Piala Dunia 2026 lewat aksi di putaran ketiga.

Lima lainnya adalah Jepang, Iran, Korea Selatan, Yordania, dan Australia.

(tribun-medan.com)

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Berita viral lainnya di Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved