Kualifikasi Piala Dunia 2026
Taklukkan Arab Saudi, Australia Susul Jepang Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026
Timnas Australia berhasil melaju ke putaran final Piala Dunia 2026 setelah menekuk Timnas Arab Saudi pada laga terakhir babak kualifikasi.
TRIBUN-MEDAN.com - Timnas Australia berhasil melaju ke putaran final Piala Dunia 2026 setelah menekuk Timnas Arab Saudi pada laga terakhir babak kualifikasi.
Pertandingan antara Green Falcons melawan Socceroos berlangsung di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, Rabu (11/6/2025) dini hari WIB.
Tim besutan Tony Popovic berhasil memenangi laga kali ini dengan skor 2-1.
Gol milik tim Negeri Minyak dilesakkan oleh Abdulrahman Al Oboud pada menit ke-19.
Sementara angka milik tim Negeri Kanguru dicetak oleh Connor Metcalfe pada menit ke-42', dan Mitchell Duke (48').
Jalannya Pertandingan
Anak asuh Herve Renard harus mengemban misi berat pada pertandingan kali ini.
Timnas Arab Saudi wajib menang dengan margin sembilan gol untuk bisa lolos langsung ke Piala Dunia 2026.
Hal itu membuat tuan rumah langsung menggempur barisan pertahanan lawan sejak menit awal.
Baca juga: LINK Nonton Live Streaming Argentina Vs Kolombia Jam 07.00 WIB, Akses di Sini Gratis via HP
Namun, Timnas Australia menjadi tim pertama yang mendapat peluang emas pada laga kali ini.
Berawal dari kesalahan lini belakang Arab, Martin Boyle melepaskan tendangan mendatar pada menit ke-18'.
Sayangnya, sepakan tersebut masih melebar dari sasaran.
Satu menit berselang, Green Falcons langsung unggul lewat peluang emas pertama mereka.
Abdulrahman Al Oboud berhasl menjaringkan gol ke gawang Matthew Ryan pada menit ke-19'.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/austyralia-vs-jepang-10.jpg)