Bursa Transfer

Cristiano Ronaldo Putuskan Bertahan di Al Nassr, Cetak Rekor 1000 Gol Terbuka Lebar

Cristiano Ronaldo hanya membutuhkan 62 gol lagi untuk mencapai tonggak sejarah 1000 gol.

(TwitterX/Al Nassr)
SELEBRASI Ronaldo - Penyerang Al Nassr, Cristiano Ronaldo selebrasi duduk usai cetak gol ke gawang Yokohama F Marinos di babak perempat final Liga Champions Asia Elite, Minggu (27/4/2025) dini hari WIB. 

TRIBUN-MEDAN.com - Cristiano Ronaldo memutuskan bertahan di Al Nassr, sehingga berpeluang mencetak rekor 1000 gol terbuka lebar.

Teka-teki mengenai masa depan Cristiano Ronaldo di Al Nassrakhirnya terungkap.

Superstar berusia 40 tahun itu memutuskan akan bertahan Al-Awwal Park.

Keputusan itu disampaikan sendiri oleh Ronaldo seusai membawa Timnas Portugal menjuarai UEFA Nations League 2024-2025. 

Portugal menjadi kampiun turnamen tersebut untuk kedua kalinya setelah menumpas Spanyol lewat drama adu penalti.

Baca juga: Tak Gentar Hadapi Raja Asia, Joey Pelupessy Yakin Kali Timnas Indonesia Bungkam Jepang

"Tidak ada yang berubah," ucap Ronaldo seperti dikutip dari Mirror.

"Jadi bertahan di Al Nassr? Ya."

"Anda semua tahu berapa usia saya sekarang."

"Saya sudah mendekati akhir, tetapi saya akan menikmati setiap menitnya," imbuhnya.

Sebelumnya, Cristiano Ronaldo santer dispekulasikan bakal hengkang karena merasa kecewa dengan kegagalan Al Nassrmemenangkan gelar pada musim 2024-2025 kemarin.

Baca juga: Prediksi Starting XI Timnas Indonesia Lawan Jepang, Mees Hilgers Gantikan Peran Rizky Ridho

Rumor itu kian dipercayai karena CR7 akan habis kontrak pada 30 Juni 2025, meskipun terdapat opsi perpanjangan satu tahun.

Namun, Ronaldo kini telah buka suara sehingga kabar tersebut  terbantahkan.

Keputusan eks mesin gol Real Madrid itu bertahan juga membuat peluangnya mencapai 1000 gol dalam kariernya kian terbuka lebar.

Hingga saat ini, Cristiano Ronaldo telah mencetak total 938 gol dalam 1281 pertandingan selama 23 tahun karier profesionalnya.

Baca juga: Timnas Indonesia Bisa Dapatkan Poin FIFA Kalaupun Kalah dari Jepang, Simak Syarat dan Ketentuannya

SELEBRASI GOL - Cristiano Ronaldo melakukan selebrasi usai cetak gol ke gawang Spanyol. Ronaldo sukses membawa negaranya Portugal juara UEFA Nations League 2025 usai menang dari Spanyol di partai final, Senin (9/6/2025) dini hari tadi.
SELEBRASI GOL - Cristiano Ronaldo melakukan selebrasi usai cetak gol ke gawang Spanyol. Ronaldo sukses membawa negaranya Portugal juara UEFA Nations League 2025 usai menang dari Spanyol di partai final, Senin (9/6/2025) dini hari tadi. ((X/Cristiano))

Itu artinya, Ronaldo hanya membutuhkan 62 gol lagi untuk mencapai tonggak sejarah 1000 gol.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved