Sumut Terkini
Herman Harefa Pimpin Pertina Gunung Sitoli Periode 2025-2029, Setelah Sempat Vakum
Dengan hasil kesepakatan bersama, Herman Harefa terpilih secara aklamasi memimpin Pertina Gunung Sitoli periode 2025-2029.
Penulis: Aprianto Tambunan | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN- Setelah sempat vakum, Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Kota Gunung Sitoli kembali dihidupkan.
Hal ini dibuktikan dengan Musyawarah Olahraga Kota (Musorkot) Pertina Gunung Sitoli yang berlangsung pada Jumat (16/5/2025).
Pada Musorkot itu, Pengurus Provinsi (Pengprov) Pertina Sumatra Utara (Sumut) menugaskan dua perwakilan,yakni Koordinator Hubungan Antar Lembaga dan Masyarakat, Sahat Halomoan Nasution dan Direktur Eksekutif Adol Frian Rumaijuk.
Keduanya dipercaya untuk memimpin forum pemilihan pengurus Pertina Gunung Sitoli masa bakti 2025-2029.
Dengan hasil kesepakatan bersama, Herman Harefa terpilih secara aklamasi memimpin Pertina Gunung Sitoli periode 2025-2029.
Ketika dikonfirmasi, Herman Harefa mengucapkan terimakasih atas amanah yang diberikan Pertina Sumut, dan insan tinju di Gunung Sitoli.
Ia bertekad akan menjalankan tugas atau tanggung jawab yang diberikan dengan sungguh-sungguh, jujur, dan bertanggung jawab. Sehingga olahraga tinju di Gunung Sitoli bisa semakin berkembang.
"Semoga dalam kepemimpinan saya Pertina Gunung Sitoli bisa kembali lagi lebih maju, dan kami bisa mengirimkan atlet kami untuk mengikuti kegiatan-kegiatan, terutama terdekat Kejurda di Asahan," ucap Herman melalui seluler kepada Tribun Medan, Minggu (18/5/2025).
Dikatakannya, dalam waktu dekat pihaknya segera melaksanakan rapat perdana internal pengurus bersama sasana, untuk membahas program-program pembinaan tinju di Kota Gunung Sitoli.
"Kita akan melaksanakan pendataan dan pengelolaan administrasi. Jika organisasi sehat, maka prestasi pasti ada," ucapnya.
Lebih lanjut, ia mengatakan akan melakukan koordinasi dengan KONI dan Pengprov Pertina untuk menyosialisasikan tinju kepada masyarakat, guna menarik antusias masyarakat dalam mengembangkan olahraga tinju tersebut.
"Kita akan melaksanakan sosialisasi dan pengembangan olahraga tinju di Kota Gunung Sitoli, dengan tetap berkoordinasi dengan KONI dan Pengprov Pertina," katanya.
Ia berharap kedepannya Pertina Gunung Sitoli bisa memberikan prestasi membanggakan untuk di kancah daerah maupun nasional.
"Semoga Pertina kota Gunung Sitoli bisa lebih dikenal, kami bisa mendapat prestasi untuk menggaungkan nama Gunung Sitoli," ungkapnya.
Sementara itu, Direktur Eksekutif Pertina Sumut, Adol Frian Rumaijuk berharap dengan berdirinya Pertina Gunung Sitoli bisa memantik semangat Pengurus Kabupaten/Kota lainnya, untuk terus meningkatkan pembinaan terhadap potensi olahraga tinju.
| Menteri Agama Nasaruddin Umar hingga Gubernur Sumut Hadiri Zikir Akbar Nasional PPITTNI |
|
|---|
| Sempat Ngaku tak Terima Bansos, Warga Siantar yang Ditemui Dinsos Akhirnya Klarifikasi |
|
|---|
| Dalam Sehari, Tim Polres Tanah Karo Sikat 5 Pengedar Sabu Dari Beberapa Lokasi di Berastagi |
|
|---|
| Sekolah Kader PKB Sumut Digelar, Loso Ingatkan Perjuangan Partai dengan NU |
|
|---|
| Tokoh Simalungun Dr Sarmedi Purba Adukan Masalah Sihaporas ke Komnas HAM |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/PERTINA-GUNUNG-SITOLI-Direktur-Eksekutif-Pertina.jpg)