Breaking News

Liga Inggris

Hasil Liga Inggris Tadi Malam - Man United dan Tottenham Kompak Kalah, Zona Liga Champions Memanas

Adapun hasil Chelsea vs Manchester United yang digelar di Stamford Bridge berakhir dengan skor 1-0 untuk The Blues.

(TwitterX/Man United)
KALAH - Manchester United menelan kekalahan di markas Chelsea skor 1-0 pada pekan ke-36 Liga Inggris 2024-2025. Gol tunggal Chelsea dicetak Marc Cucurella. 

TRIBUN-MEDAN.com - Hasil Liga Inggris tadi malam yang memainkan pekan ke-37, Manchester United dan Tottenham Hotspur kompak menelan kekalahan, Jumat (16/5/2025) waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB.

Manchester United dan Tottenham Hotspur kompak meraih hasil minor pada pekan 37. Sementara kemenangan Chelsea dan Aston Villa membuat zona UCL memanas.

Diketahui, Chalsea berhasil menang dramatis saat menjamu Manchester United.

Adapun hasil Chelsea vs Manchester United yang digelar di Stamford Bridge berakhir dengan skor 1-0 untuk The Blues.

Baca juga: Jadwal Man United vs Tottenham Duel Final Liga Eropa, Catatan Pertemuan MU vs Spurs

Setelah bermain imbang tanpa gol di babak pertama, Chelsea sukses memecah kebuntuan di pertengahan babak kedua lewat gol yang dicetak Marc Cucurella yang sekaligus menjadi gol satu-satunya di laga ini.

Berkat hasil ini, Chelsea berhak naik ke peringkat empat klasemen dengan poin 66, memperbesar peluang pasukan Enzo Maresca lolos ke Liga Champions.

Meski begitu posisi Chelsea di empat besar belum sepenuhnya aman. 

Pasalnya Manchester City yang berada di urutan ke-6 dengan 65 poin belum memainkan pertandingan pekan ke 37 Liga Inggris.

Baca juga: Barcelona Siapkan Pesta Meriah, Man United Justru Rayakan Gelar Liga Eropa secara Sederhana

Selain itu persaingan di zona UCL juga sangat sengit. sebab mulai dari tim peringkat ketiga hingga kelima memiliki poin yang sama.

Ketiga tim tersebut juga hanya berselisih satu poin dengan Manchester City di peringkat keenam (Zona Liga Eropa).

 

Sementara bagi Manchester United, hasil ini membuat rapor mereka di Liga Inggris semakin parah.

Manchester United kini duduk di peringkat ke-16 klasemen Liga Inggris dengan 39 poin.

Tercatat tim asuhan Ruben Amorim itu telah menelan tiga kekalahan beruntun di Liga Inggris.

Sanasib dengan Manchester United, Tottenham Hotspur juga menalan kelakahan saat bertandang ke markas Aston Villa.

Baca juga: MAN UNITED Penghematan Anggaran, Ruben Amorim Rela Bayari Ongkos Staf ke Final Liga Eropa

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved