Liga Eropa

Jadwal Man United vs Tottenham Duel Final Liga Eropa, Catatan Pertemuan MU vs Spurs

Duel Tottenham Hotspur dan Man United di final Liga Europa musim ini akan dihelat di Stadion San Mames, Rabu (21/5/2025)

Editor: Salomo Tarigan
(TwitterX/Man United)
SELEBRASI - Gelandang Manchester United, Manuel Ugarte selebrasi usai cetak gol ke gawang Lyon pada perempat final Liga Eropa 2024-2025. Man UNted akna ahadapi Tottenham di partai final Liga Eropa 

Man United tercatat selalu kalah dalam tiga perjumpaan melawan Spurs di lintas kompetisi.

Pertemuan pertama terjadi pada pekan ke-6 Liga Inggris.


Menjamu Spurs di Old Trafford, Man United keok dengan skor 0-3.

Selanjutnya Man United dipecundangi Spurs di Piala Liga Inggris.

 
Di babak perempat final, Tottenham menyingkirkan Manchester United setelah menang 4-3.

Terakhir United kembali diperdaya Spurs di liga.

The Red Devils takluk 0-1 di Tottenham Hotspur Stadium pada matchweek 25.

Duel Tottenham Hotspur dan Man United di final Liga Europa musim ini akan dihelat di Stadion San Mames, Rabu (21/5/2025) atau Kamis pukul 02.00 WIB.

Pemenang dari pertandingan puncak kompetisi kelas dua antarklub Eropa tersebut dipastikan akan mendapat jatah tampil di Liga Champions musim depan.

Berikut 3 pertemuan Man United vs Tottenham pada musim ini:

29-09-2024 Man United 0-3 Tottenham (Liga Inggris)

19-12-2024 Tottenham 4-3 Man United (Piala Liga Inggris)

16-02-2025 Tottenham 1-0 Man United (Liga Inggris)

(*/TRIBUN-MEDAN.com)

Sumber: Bolasport.com

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Berita viral lainnya di Tribun Medan

 

 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved