Liga Champions

Singkirkan Arsenal, PSG Bertemu Inter Milan di Final Liga Champions

Paris Saint-Germain (PSG) berhak menantang Inter Milan di Final Liga Champions 2024/2025.

Editor: Salomo Tarigan
Twitter/PSG
HASIL LIGA CHAMPIONS - PSG menang 1-0 atas Arsenal kalah 0-1 di leg pertama semifinal Liga Champions 2024-2025. Pada Kamis (8/5/2025), di leg kedua PSG menang 2-1 atas Arsenal (agregat (3-1). PSG lolos ke final Liga Champions 

Sundulan dari Rice masih menyamping di sisi kanan gawang PSG kawalan Gianluigi Donnarumma. 

Tapi apa yang dilakukan Arsenal merupakan respons nyata atas ambisi mereka membalikkan kedudukan.

Berselang semenit, Arsenal kembali membuat Donnarumma melakukan penyelematan krusial, mengamankan sepakan dari Gabriel Martinelli.

Ada kegugupan di lini pertahanan PSG pada lima menit awal babak pertama. Nuno Mendes bahkan sudah dua kali harus melakukan pelanggaran untuk hentikan pergerakan Saka.

Martinelli berhasil mengacak-acak wilayah  sisi kanan PSG yang dihuni Achraf Hakimi. 

Penyelamatan kelas atas kembali dilakukan Donnarumma di menit ke-8 menahan sepakan jarak jauh dari Odegaard.

Memasuki menit ke-10, PSG benar-benar dibuat mati kutu. Mereka gagal mengembangkan kreativitas permainan,


Bahkan serangan balik yang disusun Barcola dapat dengan mudah diamankan kiper Arsenal, Raya.

Pada menit ke-16, sepakan sambutan selamat datang dilepaskan Kvaratskhelia.

Mantan pemain Napoli ini melepaskan plesing dari dalam kotak penalti, yang sayangnya menghajar taing gawang kiri Arsenal.

Apes bagi PSG. Kartu kuning pertama di laga ini didapatkan pemain bertahan mereka, Nuno Mendes. 

Memasuki menit ke-20', Arsenal semakin menggeliat dalam melancarkan serangan.

Dua menit kemudian Desire Doue menciptakan peluang emas. Tapi sepakannya memanfaatkan umpan Barcola dapat dengan mudah diantisipasi Raya.

Arsenal mendapatkan kartu kuning yang diterima Rice setelah menjatuhkan Kvaratskhelia.

Plot twist terjadi di menit ke-27' ketika gawang Arsenal bergetar.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved