Bursa Transfer

Jorginho Segera Cabut dari Arsenal, Mau Jadi Lawan Chelsea di Piala Dunia Klub 2025

Jorginho disebut sudah menyetujui kontrak selama 3 tahun untuk bermain bersama klub berjulukan Rubro-Negro itu.

(Twitter)
Jorginho akan tinggalkan Arsenal dan akan gabung ke klub Liga Brasil untuk tampil di Piala Dunia Klub 2025. 

Selama 5 musim pada selang 2018-2023, gelandang berusia 33 tahun ini tampil 213 kali dan mencetak 29 gol.

Jorginho membantu Chelsea menjuarai Liga Europa 2019, Liga Champions 2021, Piala Super Eropa 2021, dan Piala Dunia Klub 2021.

Bukan hanya Jorginho, Chelsea mungkin juga harus menghadapi Joao Felix di Piala Dunia Klub 2025.

Joao Felix baru direkrut The Blues dari Atletico Madrid pada musim panas lalu.

Gagal mendapatkan kesempatan bermain yang cukup banyak, dia dipinjamkan ke AC Milan pada paruh kedua kompetisi 2024-2025.

Namun, gelandang asal Portugal ini juga tidak sukses di Milan sehingga peminjamannya tidak akan dibuat permanen.

Chelsea pun sudah tidak menginginkannya sehingga Joao Felix tampaknya harus mencari klub baru.

Flamengo dikabarkan berminat mendapatkan pemain yang pernah disebut-sebut sebagai penerus Cristiano Ronaldo di Timnas Portugal itu.

Agen sang pemain dikabarkan sudah bertemu dengan perwakilan Flamengo untuk membicarakan potensi transfer.

Untuk transfer Joao Felix ini, Flamengo bakal menghadapi kesulitan yang lebih besar ketimbang Jorginho.

Pasalnya, pemain berusia 25 tahun itu juga diincar banyak klub lain.

Ada Galatasaray yang sudah lama disebut-sebut berminat.

Klub tempat Joao Felix memulai karier profesional, Benfica, juga digosipkan ingin membawa pulang sang gelandang.

Agen Joao Felix, Jorge Mendes, juga diketahui membuka peluang untuk klub-klub Liga Arab Saudi.

Transfer ke Liga Arab Saudi dipastikan bakal menghasilkan lebih banyak uang bagi Joao Felix dan agennya.

(tribun-medan.com)

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Berita viral lainnya di Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved