Berita Viral

Viral Lurah di Gunungkidul Mengigil Disiram Air, Ternyata Masalah Utang, Bupati Turun Tangan

Setelah diusut, lurah dalam video tersebut adalah Sabiyo, tepatnya lurah Krambilsawit Kapanewon, Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Tangkapan layar Instagram Gunungkidul.update
LURAH DISIRAM - Lurah Krambilsawit Kapanewon, Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Sabiyo disiram air viral di media sosial, Bupati Gunungkidul sampai turun tangan. 

Terlepas dari urusan utang, Endah marah kepada penagih utang.

Menurutnya, mempermalukan orang di depan umum adalah tindakan tak terpuji.

Dia pun menegaskan membela sang lurah.

"Yang jelas komitmen pemerintah daerah tetap sama yaitu memberikan perlindungan atas haknya Pak Lurah.

"Karena tidak boleh warga kita dipermalukan sedemikian rupa, terlepas beliau punya tanggungan kepada pihak lain," kata Endah.

Salah satunya, Endah meminta paguyuban Semar, wadah Lurah dan Pamong se-Gunungkidul, untuk memberikan perlindungan dan dukungan terhadap Sabiyo.

"Kita pastikan Pak Lurah akan ditemani solidaritas teman-teman dari paguyuban Semar, dan saya pun bersama jajaran akan selalu mengupdate kondisi Pak Lurah di mana pun berada," ujarnya.

Usai instruksi itu, Paguyuban Semar menyatakan akan memberikan pendampingan kepada korban dalam proses pelaporan kasus ini sampai dengan jalur hukum. 

“Kami siap dan bertindak tegas untuk keadilan yang menimpa saudara kami lurah Krambilsawit,untuk itu kasus ini harus Selesai melalui jalur Hukum yang sudah ditetapkan.“ ungkap salah satu warga.

Atas kejadian tersebut Paguyuban Semar mengingatkan akan pentingnya penyelesaian konflik secara bermartabat, tanpa adanya kekerasan maupun intimidasi.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Sumber: Tribunnews
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved