Liga Italia
Serie A Umumkan Jadwal Terbaru Laga Tunda, Derbi Inter Milan Vs AC Milan Tetap Digelar
Tanpa menunggu waktu lama, pihak operator kompetisi Liga Italia mengesahkan revisi jadwal pertandingan yang ditangguhkan.
TRIBUN-MEDAN.com - Pihak Lega Serie A telah mengumumkan jadwal baru untuk pertandingan sisa pekan ke-33 Liga Italia hingga juga laga Coppa Italia.
Tanpa menunggu waktu lama, pihak operator kompetisi Liga Italia mengesahkan revisi jadwal pertandingan yang ditangguhkan.
Senin (21/4/2025) petang waktu setempat, Lega Serie A mengumumkan penundaan jadwal empat partai pekan ke-33 yang diagendakan mentas hari ini.
Hal tersebut dilakukan seiring wafatnya Paus Fransiskus di Vatikan.
Keempat laga yang ditangguhkan ialah Cagliari-Fiorentina, Genoa-Lazio, Torino-Udinese, dan Parma-Juventus.
Baca juga: Sandy Walsh Masuk Rombongan Yokohama F Marinos Hadapi Al Nassr, Lawan Ronaldo Pekan Ini
Rencana awalnya, kick-off empat pertandingan itu akan digelar bersusulan mulai petang hingga malam waktu setempat.
Sempat muncul dugaan bahwa Lega kesusahan mencari jadwal kosong sebagai pengganti.
Liga Italia sudah tak memiliki waktu kosong di akhir pekan untuk diisi partai tunda.
Akibatnya, opsi hanya tersedia guna menggelar pertandingan di tengah pekan.
Pilihannya adalah Selasa-Rabu pada 28-29 April, 6-7 Mei, 13-14 Mei, dan 20-21 Mei.
Baca juga: JADWAL Siaran Bola Liga Inggris Pekan ke-34, Man City Vs Aston Villa Malam Ini Rebut Tiket UCL
Akan tetapi, cuma empat jam pasca-pengumuman penangguhan, Serie A bergerak cepat mengambil keputusan.
Tak perlu menunggu lama, jadwal tunda keempat laga di atas hanya bergeser dua hari dari agenda semula.
Kick-off partai Cagliari-Fiorentina, Genoa-Lazio, Torino-Udinese, dan Parma-Juventus akan dilaksanakan serentak pada Rabu (23/4/2025) besok.
Adapun sepak mulanya adalah pukul 18.30 waktu setempat atau 23.30 WIB.
Pihak Lega sepertinya tak mau momentum ataupun fokus tim-tim yang sedang bersaing mengendur jika jadwalnya diundur terlalu lama.
Baca juga: LIGA INGGRIS - Nottingham Panaskan Persaingan Zona Liga Champions Usai Bungkam Tottenham
Jadwal Terbaru Laga Tunda Liga Italia
Semifinal Coppa Italia Tetap Digelar Pekan Ini
Liga Italia
Serie A
| JAY IDZES Gacor Bawa Sassuolo ke Papan Tengah, Masuk Daftar Pemain Kesayangan Fabio Grosso |
|
|---|
| AC Milan Bisa Dapatkan Lewandowski, Ketiban Untung Transfer Harry Kane ke Barcelona |
|
|---|
| UPDATE Liga Italia - Jay Idzes Bawa Sassuolo Dekati Zona Eropa, Inter Milan Puncaki Klasemen |
|
|---|
| LIGA ITALIA - Allegri Kesal AC Milan Sudah Unggul 2-0 Gagal Menang, Akui 1 Pemain Biang Keroknya |
|
|---|
| HASIL Liga Italia Tadi Malam - 4 Pertandingan Kompak Imbang, AC Milan Gusur Posisi Napoli |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/theo-Hernandez-dan-thuram-AC-Milan-vs-Inter-Milan.jpg)