Berita Viral
Sehari Sebelum Tewasnya Rizal, TKI Jadi Mayat di Kamboja, Ibunda Sampai Syok Sempat Minta Didoakan
Tenaga Kerja Indonesia (TKI) bernama Rizal Sampurna diduga mengalami penyiksaan di Kamboja hingga berujung meninggal dunia.
"Harapan keluarga agar supaya cepat diketemukan, memohon bantuan kepada bapak Presiden Prabowo Subianto agar mengerahkan Polri TNI agar menemukan kakak saya, kabar atau jenazahnya yang telah dikabarkan meninggal. Dan kepada Bupati Banyuwangi serta jajaran Pemda, kami memohon bantuan," imbuh Safitri.
Gaji di Kamboja
Sementara itu perihal detail pekerjaan Rizal, teman-temannya tampak lebih tahu.
Anis bahkan mengaku tahu cerita Rizal soal gajinya yang tak seberapa menjadi scammer dan admin judol di Kamboja.
Kepada sahabatnya, Rizal mengaku cuma dibayar 300 dollar AS atau setara Rp5 juta padahal awalnya ia dijanjikan gaji 800 dollar AS.
Perihal keberangkatan Rizal ke Kamboja, Anis mengaku tidak mengetahuinya.
Anis terakhir ketemu Rizal saat bekerja di Bali.
Tak disangka Rizal sudah ke beberapa daerah hingga tiba di tujuan akhirnya di Kamboja.
Rizal sempat singgal di Bali, Medan, masuk ke wilayah Malaysia hingga ke Kamboja.
"Saya kaget dengar kabar dia (Rizal) meninggal dunia," akui Anis.
(*/ Tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram , Twitter dan WA Channel
| GEGER Pelajar SMP Ditemukan Tewas di Parit Belakang Sekolah, Korban Disebut-sebut Cuma Kepleset |
|
|---|
| EMOSI Jusuf Kalla Soal Tanahnya Diduga Diserobot Perusahaan: Jangan Main-Main di Makassar ini |
|
|---|
| PEMERASAN Gubernur Riau Abdul Wahid: Anak Buah Rela Pinjam Uang di Bank demi Setoran 'Jatah Preman' |
|
|---|
| Jusuf Kalla Murka Lahannya 16,4 Hektare Diserobot, Menteri ATR Gercep Surati PN Makassar |
|
|---|
| PERAN 2 Oknum Polisi dan 2 Warga Sipil Calo Akpol Kuras Korban Capai Rp 2 Miliar, Ngaku Adik Kapolri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/rizal-kamboja-tribunmedan.jpg)