Berita Viral
Penculik Anak Ngaku-ngaku Direktur di Jakarta, Remaja Eva Thalita Diajak ke Mal dan Tak Kembali
"Dia mengaku direktur, katanya punya rumah besar di Brebes. Katanya di sini mengontrak karena cuma buat kerja sementara," kata Tarja di Pasar Rebo
TRIBUN-MEDAN.com - Ngaku-ngaku berprofesi sebagai direktur, terduga penculik anak bawa kabur anak tetangga.
Sebelumnya ia izin mengajak ke korban yang masih berusia 13 tahun itu ke mall.
Ia mengaku ingin membelikan baju untuk korban.
Pria terduga pelaku penculikan Eva Thalita Zahra (13), warga Kelurahan Gedong, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur sempat mengaku seorang direktur.
Ayah korban, Tarja (40) mengatakan pengakuan terkait profesi terduga pelaku ini disampaikan pelaku saat awal menyewa unit kontrakan di sampingnya sekitar satu pekan lalu.
"Dia mengaku direktur, katanya punya rumah besar di Brebes. Katanya di sini mengontrak karena cuma buat kerja sementara," kata Tarja di Pasar Rebo, Jakarta Timur, Minggu (13/4/2025).
Tarja dan istrinya Kasini (36) mengaku sempat janggal dengan pengakuan pelaku, namun dia tidak menanyakan lebih lanjut karena pertimbangan kini sudah tinggal bertetangga.
Sepengetahuannya hanya selama tinggal mengontrak pelaku selalu pergi dalam keadaan mengenakan pakaian layaknya pekerja proyek, yakni mengenakan helm proyek, sepatu boots.
"Dia setiap hari sih berangkat kerja, kerjaannya kayak pemborong begitu lah. Tapi kita enggak tahu juga benar atau tidaknya. Kita tahunya dia tinggal ada laptop, handphone," ujarnya.
Perihal identitas, Tarja menuturkan sudah berupaya mengonfirmasi terkait sosok pelaku kepada pemilik kontrakan dan Ketua RT di lingkungan tempat tinggalnya untuk memastikan.
Nahas saat awal mengontrak pelaku rupanya tidak meninggalkan fotokopi KTP atau identitas apa pun kepada pemilik kontrakan, dan belum lapor diri kepada Ketua RT setempat.
"Pak RT datanya enggak punya data (identitas) si pelaku. Kalau kita cuma tahunya dia mengaku orang Brebes, enggak tahu benar atau tidaknya. Namanya enggak tahu," tuturnya.
Sebelumnya Eva Thalita Zahra diduga menjadi korban penculikan seorang pria yang merupakan tetangga unit kontrakannya pada Kamis (10/4/2025) sekira pukul 08.00 WIB.
Tangis Sang Ibu
Sejak hari kejadian penculikan pada Kamis (10/4/2025), pihak keluarga sudah berupaya mencari keberadaan Eva dengan bertanya kepada warga sekitar dan mencari rekaman CCTV kejadian.
Namun hingga Jumat (11/4/2025), Eva yang merupakan anak pertama dari tiga bersaudara tersebut tak kunjung pulang setelah dibawa pergi tetangganya dengan iming-iming membeli baju.
| 3 Pengedar Vape Ditangkap, Ternyata Berisi Obat Bius, Kronologi Penangkapan Pengedar Vape |
|
|---|
| VIRAL Nikahan di Malang Buka Amplop Sumbangan Tamu dan Dicatat Live di Layar Komputer |
|
|---|
| NASIB Christiano Tarigan Penabrak Mahasiswa UGM Pakai BMW hingga Tewas, Divonis 14 Bulan Penjara |
|
|---|
| USAI Viral, Mbah Tarman Ngaku Cek Mahar Rp3 Miliar Hilang Setelah Akad Nikah dengan Sheila |
|
|---|
| Fakta-fakta Teror Sebelum Rumah Hakim Khamozaro Terbakar, DPR RI Minta Atensi Presiden Prabowo |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/TANGIS-Kasini-Anaknya-Diduga-Diculik-Tetangga-Terduga-Pelaku-Izin-Bawa-Korban-ke-Mall-Ya-Allah.jpg)