Berita Viral
Padahal Terlihat Sehat dan Bugar, Pria Ini Minta THR Disemprot Dedi Mulyadi, Malu-maluin
Dalam video itu terdengar pria itu mengaku meminta bansos karena dia sudah mencoba berkali-kali mengajukan ke pemerintah.
TRIBUN-MEDAN.com - Aksi seorang pria meminta bantuan sosial (Bansos) kepada Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi viral di media sosial.
Dalam video itu terdengar pria itu mengaku meminta bansos karena dia sudah mencoba berkali-kali mengajukan ke pemerintah.
Namun dia tak kunjung mendapatkan bansos yang dia inginkan
"Buat apa ?, segini sehat bugarnya masih butuh bansos," kata Dedi dalam unggahan media sosialnya, Rabu (26/3/2025) melansir dari Tribunbogor.com.
Pria tersebut pun bercerita bahwa dirinya merupakan pedagang moci.
Selain itu dia beralasan sudah menikah dan punya anak yang harus diurus.
"Ari sia!, orang sehat bugar gini minta bansos, malu-maluin !," ucap Dedi direspon tawa para warga yang berkerumun di sekitarnya.
Masih tidak menyerah, pria pedagang moci beralasan tetangganya banyak yang sudah mendapat bansos.
Di antara dari mereka bahkan ada yang masih muda tapi mendapatkan bantuan.
"Masa tetangga dapet padahal masih muda," ucap pria pedagang moci tersebut.
Kemudian Dedi memberikan jawaban yang telak.
"Kalau kita sirik ke orang lain yang dapat bantuan karena ngaku miskin, berarti kita pengen miskin," jawab Dedi.
"Enggak gitu pak," timpal pedagang moci tersebut diwarnai tawa para warga lainnya.
Tak sampai di situ, pria tersebut memperlihatkan anaknya yang masih kecil.
"Kamu mah nikahin orang Jawa bisa, tapi bansos pengen dapet, malu-maluin, masih sehat kok minta bansos," jawaban Dedi tetap sama.
Dedi pun menjelaskan bahwa tanggung jawab pemerintah untuk warga yang masih sehat bugar adalah sekolah anaknya, dan juga kesehatan anaknya.
Untuk makan anak, masih tanggung jawab orang tuanya.
Lantas Dedi pun bertanya terkait bansos jenis apa yang diinginkan pedagang moci tersebut.
Pria itu kemudian memberikan jawaban soal bansos program keluarga harapan (PKH).
"Ya kan kamu mah bukan keluarga harapan, itu mah buat nenek-nenek," jawab Dedi direspon tawa para warga.
Bahkan pria yang meminta bansos ini juga ikut tertawa mendengar ucapan Dedi itu.
Dedi kemudian menyampaikan pepatah agar tidak melulu mengandalkan bansos.
"Kamu tidurin istri gak ngasih tahu saya, pas mau ngasih makan istri kamu ngasih tahu saya," canda Dedi.
"Tekadkan di diri, saya tidak ingin bantuan, maunya ngebantu, insyaAllah makmur," ucap Dedi.
(*/ Tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram , Twitter dan WA Channel
| ANIES Sentil Universitas Oxford Tak Cantumkan Nama Peneliti Indonesia Soal Temuan Rafflesia Hasselti |
|
|---|
| REKOMENDASI Penutupan PT TPL dan PT GRUTI: Upaya Menjaga Kesejahteraan Masyarakat dan Lingkungan |
|
|---|
| FAKTA BARU Kematian Alvaro, Bocah 6 Tahun Diculik di Masjid lalu Dibekap oleh Ayah Tiri |
|
|---|
| KETAHUAN Kelakuan Kejinya Bunuh Anak Tiri Alvaro, Alex Iskandar Akhiri Hidup di Kantor Polisi |
|
|---|
| GELAGAT Alex Iskandar Ikut Cari Jasad Bocah Alvaro Padahal Pelaku Pembunuhan, Akal-Akalan Ayah Tiri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/dedi-mulyadi-bansos-tribunmedan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.