UEFA Nations League
Duel Portugal vs Jerman di Semifinal, Pelatih Roberto Martinez tak Bisa Santai
emifinal UEFA Nations League 2024-2025 mempertemukan Timnas Portugal vs Jerman.
"Tidak santai," ujar Martinez seperti dikutip BolaSport.com dari A Bola.
"Tugas saya adalah membantu para pemain dan tetap fokus pada hal-hal di sini," ucap dia.
Kekhawatiran Martinez sangat beralasan jika melihat rekam jejak Portugal ketika bertemu Jerman.
Pasalnya, Seleçao das Quinas punya rekor sangat buruk saban bertemu Die Mannschaft.
Portugal hanya tiga kali mengalahkan Jerman dari 19 kali pertemuan.
Kemenangan pertama mereka terjadi dalam partai persahabatan pada 1983.
Kala itu, Dito menjadi satu-satunya pencetak gol.
Dua tahun berselang, Portugal kembali membekuk Jerman dalam Kualifikasi Piala Dunia 1986.
Adapun kemenangan ketiga terjadi di penyisihan grup EURO 2000 dengan skor 3-0 dan Sergio Conceicao mencetak hat-tick.
Semenjak itu, Portugal tak pernah lagi mengalahkan Jerman.
Mereka kalah lima kali beruntun, yang terakhir terjadi pada fase grup Piala Eropa 2020.
Tiga kemenangan, lima hasil seri, dan 11 kekalahan dalam 19 pertandingan melawan Jerman menjadi rekor yang sangat buruk bagi Portugal.
(*/TRIBUN-MEDAN.com)
Baca juga: 237 Anak Samosir Tampilkan Seni Batak setelah 1 Bulan Pelatihan di Lopo Hotel and Resort
Baca juga: Syarat Posisi Timnas Indonesia di Klasemen Grup C Naik Lagi, Berharap Dibantu Jepang
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram, Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Robaldo-dan-leao-portugal.jpg)