Liga Italia

Venezia Vs Napoli Live Streaming Jam 18.30 WIB, Momen Jay Idzes Bikin Inter Untung

Pertandingan lanjutan Serie A Liga Italia antara Venezia vs Napoli dijadwalkan berlangsung di Pier Luigi Penzo Stadium, Minggu (16/3/2025) pukul 18.30

(Vidio)
LINK STREAMING - Saksikan live streaming laga antara Venezia vs Napoli pada pekan ke-29 Liga Italia 2024-2025, Minggu (16/3/2025) live Vidio. 

Menjelang laga kontra Napoli, juru taktik Venezia, Eusebio Di Francesco, optimis, lini pertahanan timnya yang dipimpin Jay Idzes bisa mematikan lini serang lawan, termasuk sang attacante utama Romelu Lukaku.

Pada pertemuan pertama akhir tahun lalu, Venezia menelan kekalahan 1-0. Ketika itu Idzes mampu membuat Lukaku tidak berkutik.

Namun dalam lima pertandingan terakhir, Lukaku menyumbang satu gol dan dua assist. Sedangkan Raspadori melesakan tiga gol ke gawang lawan.

Di sisi lain, Jay Idzes juga bisa membantu mengakhiri 'kutukan' Venezia di tahun 2025.

Tercatat sejak awal tahun ini, Venezia sudah melakoni 10 pertandingan di semua kompetisi. Hasilnya, tim berjuluk Singa Bersayap tersebut sekalipun belum pernah menang.

“Lukaku, selain mencetak gol dan memberikan assist, membuat tim bermain dan memaksa para pemain bertahan yang harus menghentikannya mengalami kesulitan,” ujar Di Francesco, dikutip dari laman Tuttomercatoweb.

“Pada leg pertama saya ingat Idzes penuh dengan goresan di akhir pertandingan, tetapi itu bagian dari sepakbola, saya suka hal-hal seperti ini. Kami akan mencoba menahan mereka dengan karakteristik kami," sambung pria yang pernah membesut AS Roma.

Menyoal prediksi jalannya laga, Di Francesco yakin duel Venezia vs Napoli akan berlangsung sengit.

"Ini akan menjadi sebuah pertandingan yang sangat sulit. Ini pertandingan antara tim peringkat kedua klasemen melawan tim kedua dari bawah."

"Mereka akan menginginkan untuk mengendalikan permainan. Tetapi, kami tidak akan mau melakukan kurang dari mereka."

"Dengan determinasi dan mentalitas yang tepat, kami akan menghadapinya," terang pelatih tim Jay Idzes.

Jika Jay Idzes bisa membantu Venezia mengalahkan atau setidaknya menahan imbang Napoli, Inter Milan yang diuntungkan dalam hal ini.

Tim kesayangan Interisti tersebut bisa memperlebar keunggulan poinnya menjadi empat dalam persaingan gelar juara Liga Italia dengan Napoli.

Link Live Streaming Venezia Vs Napoli:

>>>LINK

>>>LINK

(tribun-medan.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan 

 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved