Kualifikasi Piala Dunia 2026
Pemain Jagoan Shin Tae-yong Jay Idzes dan Rizki Ridho Diandalkan Kluivert Lawan Australia
Pemain pilihan eks pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong, Jay Idzes dan Rizky Ridho tetap diandalkan Patrick Kluivert
TRIBUN-MEDAN.com - Pemain pilihan eks pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong, Jay Idzes dan Rizky Ridho tetap diandalkan Patrick Kluivert di jantung pertahanan Tim Merah Putih.
Itulah pula yang membuat Kiper Timnas Indonesia, Nadeo Argawinata tenang.
Nadeo mengaku bahwa tidak ada yang perlu dikhawatirkan di lini belakang Skuad Garuda jelang melawan Australia dan Bahrain.
Hal ini karena kualitas pertahanan tim sangat kokoh lantaran ada Jay Idzes hingga Rizky Ridho.
PSSI telah mengumumkan 27 pemain sementara Timnas Indonesia untuk menghadapi laga lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Daftar ini masih akan ditambah 3 pemain yang baru selesai menjalani pengambilan sumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Baca juga: Gol Harvey Barnes Menangkan Newcastle atas West Ham, Man United Diuntungkan
Tiga pemain tersebut yakni Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy.
Setelah menjalani seumpah ini, PSSI akan melanjutkan proses naturalisasi 3 pemain tersebut dengan mengurus perpindahan federasi ke FIFA.
Perpindahan federasi ini dilakukan agar para pemain tersebut bisa memperkuat Timnas Indonesia di laga lanjutan Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia nanti.
Tim Merah Putih dijadwalkan akan melawan Australia pada 20 Maret dan kontra Bahrain pada 25 Maret mendatang.
Jelang menghadapi 2 laga ini, Nadeo Argawinata optimistis Timnas Indonesia bakal bisa meraih kemenangan.
Apalagi, Skuad Garuda sebelumnya tak pernah menelan kekalahan dari Australia maupun Bahrain dalam pertemuan pertama.
Laga pertama melawan Australia berakhir dengan skor 0-0.
Setelah itu, dalam laga melawan Bahrain, Skuad Garuda hampir meraih kemenangan tetapi digagalkan tim lawan.
Bahrain berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 meski diwarnai kontroversi kepemimpinan wasit Ahmed Al Kaf.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Gol-Marselino-Ferdinan-membawa-Timnas-Indonesia.jpg)