Berita Seleb

HISTERIS Anak Baim Wong Lihat Paula Verhoeven, Teriak Ketakutan: Mama Jangan di Sini

Histeris anak bungsu Baim Wong melihat ibunya Paula Verhoeven datang ke rumahnya hingga ketakutan dan meminta sang ibu pergi

KOLASE/TRIBUN MEDAN
BAIM DAN PAULA : Foto arsip Baim Wong dan Paula Verhoeven - Anak bungsu keduanya menangis histeris saat ibunya, Paula datang ke rumahnya. 

TRIBUN-MEDAN.COM – Histeris anak bungsu Baim Wong melihat ibunya, Paula Verhoeven.

Anak bungsu Baim Wong dan Paula Verhoeven menangis histeris melihat kedatangan ibunya ke rumahnya.

Sang bungsu juga meminta Paula Verhoeven pergi.

Bukan karena trauma, rupanya dia takut ayahnya marah pada ibunya yang datang ke rumah.

Memang, Paula Verhoeven mengungkapkan sikap kedua anaknya yang mulai berubah sejak 6 bulan terakhir. 

Tangisan putra bungsu mereka pun terekam.

Tepatnya setelah masalah perceraiannya, anak-anak mereka memang hidup bersama Baim Wong.

Setelah masalah perceraian hampir rampung, Paula Verhoeven mengungkapkan sikap keduanya yang membuat dirinya bersedih.

Melalui Instagram @paula_verhoeven, model asal Semarang tersebut mengunggah momen bersama dua anak laki-lakinya.

Dalam kolom caption, Paula menuliskan perasaan rindu serta kekhawatirannya.

Baca juga: DETIK-DETIK ODGJ di Labuhanbatu Bakar Sepeda Motor Anggota Satlantas


Paula menyebut sikap anak-anaknya yang selalu ketakutan berada di dekatnya.

Dalam potongan video yang diunggah pun nampak kedua anaknya sedikit canggung saat Paula datang.

Putra bungsunya juga sempat terlihat menangis di pelukan sang pengasuh ketika melihat Paula.

"Mama jangan di sini, nanti papa marah," ujarnya sambil terisak menangis.

"Nanti mama dimarahin papa," tambah anak keduanya itu.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved