Berita Viral

PENGAKUAN Tri Adhianto Istrinya Ketahuan Ngungsi ke Hotel saat Banjir: Cuma Sementara Buat Tidur

Baru-baru ini viral di media sosial video istri Wali Kota Bekasi, Wiwiek Hargono, ketahuan menginap di hotel saat banjir.

Editor: Liska Rahayu
@jakartakeras/Tribun Bekasi
NGUNGSI KE HOTEL : Potret Dr. H. Tri Adhianto Tjahyono, S.E., M.M. merupakan Wali Kota Bekasi, Jawa Barat periode 2025 hingga 2030 dan tangkapan layar istri Wali Kota Bekasi Tri Adhianto, Wiwiek Hargono yang viral gara-gara ngungsi ke hotel saat warganya kebanjiran pada Selasa (4/3/2025). 

TRIBUN-MEDAN.com - Baru-baru ini viral di media sosial video istri Wali Kota Bekasi, Wiwiek Hargono, ketahuan menginap di hotel saat banjir.

Wali Kota Bekasi Tri Adhianto pun angkat bicara soal video viral tersebut.

Tri Adhianto mengaku menginap di hotel karena lokasinya yang strategis.

“Iya benar menginap di hotel karena lokasi strategis,” kata Tri seperti dikutip dari Kompas.com di Perumahan Pondok Gede Permai, Rabu (5/3/2025). 

Tri menyampaikan, lokasi hotel yang ditempatinya memudahkan untuk meninjau korban banjir.

Namun, Tri menyampaikan tidak lama menetap di hotel. 

“Karena istri saya saja jam 04.00 WIB sudah bantu-bantu masak buat makanan korban banjir. Jadi, saya enggak stay selamanya di hotel,” tutur dia.

Tri mengaku, dia dan sang istri sudah meninggalkan hotel sejak pagi tadi untuk meninjau korban banjir.

“Lalu, saya dan istri jam 06.00 WIB sudah meninggalkan hotel,” ungkap dia.

Tri mengaku menginap di hotel hanya untuk beristirahat. 

“Hotel cuma sementara, buat tidur doang,” tegas dia.

Sebelumnya, video yang menampilkan istri Tri Adhianto sedang berada di suatu hotel beredar di media sosial.

Video itu diunggah akun TikTok @rakyatbekasi.com.

Dalam video yang beredar menunjukkan bahwa Tri beserta istri dan keluarganya sedang berada di sebuah hotel.

"Wali kota kita rumahnya kebanjiran gaes. Jadi nginepnya di Horison," kata seorang perempuan yang merekam momen ketika istri Tri baru tiba di sebuah hotel di Bekasi.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved