Resep Makanan

Resep Terong Balado Tabur Teri Medan untuk Menu Buka Puasa

Resep terong balado tabur teri Medan bisa menjadi pilihan menu buka puasa yang enak disantap bersama nasi putih hangat.

Editor: Array A Argus

TRIBUN-MEDAN.COM,- Setelah minum dan mencicipi makanan ringan saat buka puasa, beberapa orang umumnya akan langsung memakan nasi.

Santapan berat dilakukan selepas menunaikan salat maghrib.

Nah, buat bunda yang belum punya ide suguhan makanan berat untuk menu buka puasa, yuk coba resep terong balado tabur teri Medan.

Makanan yang satu ini sangat layak dicoba, karena rasanya yang nikmat.

Meski secara tampilan sangat sederhana, tapi menu yang satu ini memiliki cita rasa yang sangat luar biasa.

Siapa saja yang mencobanya, dijamin bakal ketagihan.

Berikut ini adalah resep dan cara pembuatan terong balado tabur teri Medan yang nikmat dan lezat.

Bahan-bahan

Bahan

  • 2 buah terong ungu ukuran besar
  • 50 gr teri Medan, rendam air, lalu goreng

Bumbu halus

  • 2 buah cabai merah besar
  • 4 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 buah kemiri
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 1 sdt gula pasir
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • Secukupnya air
  • Secukupnya minyak untuk menumis

Langkah Pembuatan

    1. Potong terong sesuai selera lalu goreng, sisihkan
    2. Haluskan bumbu halus, sisihkan
    3. Masukan minyak dalam wajan, tumis bumbu halus sampai matang dan harum, lalu masukan terong yang sudah digoreng aduk aduk beri air secukupnya, garam, kaldu bubuk, lada bubuk, gula pasir aduk rata koreksi rasa,biarkan sampai air menyusut
    4. Angkat dan sajikan ke mangkuk, beri taburan teri Medan yang sudah digoreng.
    5. Makanan pun siap disajikan

    (tribun-medan.com)

    Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

    Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

    Berita viral lainnya di Tribun Medan 

     

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved