Liga Spanyol

Real Madrid Kembali ke Setelan Pabrik, Ancelotti Kecewa Ditekuk Antony Cs, Cemas Kalah Lagi

Real Madrid harus menelan pil pahit saat bertanding menghadapi Real Betis di pekan ke-26 Liga Spanyol, Minggu (2/3/2025).

(Twitter/Real Madrid)
KECEWA - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. Real Madrid kalah dari Real Betis pada pekan ke-26 Liga Spanyol 2024-2025, Minggu (2/3/2025), sehingga membuat Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya. 

Ibaratnya Real Madrid kembali ke setelan pabrik atau mengalami kemunduran di laga kontra Betis.

Don Carletto sadar tugasnya untuk membenahi momentum minor pasukannya.

"Ini adalah laga yang buruk. Betis berhak untuk menang karena setelah 20 menit, mereka bermain lebih baik," papar Ancelotti dikutip dari Mundo Deportivo.

"Jika kami bermain seperti ini pada tengah pekan, kami tidak akan menang."

"Saya berharap laga itu akan membantu kami tampil lebih baik."

"Nampaknya kami mulai membaik pada beberapa pekan terakhir tetapi kami membuangnya dan kembali tampil buruk," sambungnya.

Carlo Ancelotti hanya punya waktu sekira tiga hingga empat hari untuk membenahi masalah di Real Madrid.

Ia pastinya ingin tim arahannya tampil prima saat menantang Atletico Madrid di babak 16 besar Liga Champions.

Apalagi El Real akan bertindak sebagai tuan rumah terlebih dahulu di laga tersebut.

Para pemain sekiranya tak ingin membuat barisan pendukung kecewa dengan penampilan di bawah standar.

(Tribun-Medan.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved