Kualifikasi Piala Dunia 2026

Brasil vs Argentina, Neymar Kembali Perkuat Tim Samba, Ada Nama Vinicius Jr dan Antonio Diseleksi

Duel paling ditunggu. Brasil akan menghadapi Argentina di  Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol.

Editor: Salomo Tarigan
DOK Twitter/CBF_Futbol
SELEBRASI PEMAIN BRASIL: Striker Timnas Brasil Neymar selebrasi usai cetak gol ke gawang Bolivia di Kualifikasi Piala Dunia 2026. 

TRIBUN-MEDAN.com - Duel paling ditunggu. Brasil akan menghadapi Argentina di  Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol.

Timnas Brasil akan diperkuat bintangnya Neymar Jr kembali.

Pelatih Timnas Brasil, Dorival Junior, memanggil 52 pemain yang akan diseleksi untuk menghadapi Argentina pada bulan ini.

Performa terkini Brasil tidak bisa dibilang baik-baik saja.

Selecao kini berada di peringkat 5 klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol.

Baru mengoleksi 18 poin dalam 12 pertandingan, mereka tertinggal 7 poin dari Argentina yang memuncaki klasemen.


Di Kualifikasi Zona Conmebol, hanya 6 tim teratas yang akan lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

Tim peringkat 7 harus melalui babak play-off antarkonfederasi.

Pada jadwal terakhir di bulan November lalu, Brasil tidak pernah menang.

Raphinha dkk. ditahan Venezuela dan Uruguay dengan skor identik 1-1.

Kekhawatiran bahwa Brasil tidak bisa lolos langsung ke Piala Dunia 2026 cukup nyata.

Apalagi, saat kualifikasi bergulir lagi pada bulan ini, Timnas Brasil dihadapkan dengan 2 lawan kuat.

Selecao akan menjamu Kolombia pada 20 Maret lalu berkunjung ke Argentina 5 hari kemudian.

Berusaha menyiapkan tim sebaik-baiknya, Dorival Junior memanggil kandidat pemain terbaik sebanyak mungkin.

Tidak tanggung-tanggung, 52 orang dipanggilnya untuk masuk skuad sementara Canarinho.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved